Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 10/12/2021, 17:11 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Untuk memancing rasa kantuk dan tidur nyenyak, banyak orang mengandalkan obat tidur. Walau bisa dengan cepat membuat tertidur, tetapi obat tidur memiliki beragam efek samping. 

Sebenarnya kita bisa memiliki tidur yang nyenyak tanpa bantuan obat. Ada beberapa minuman rumahan yang bisa membuat kita tertidur.

1. Teh chamomile

Di urutan pertama minuman yang bisa kamu nikmati di rumah agar bisa tertidur pulas adalah teh chamomile.

Teh chamomile yang teh herbal karena kaya akan antioksidan dan memiliki efek menenangkan yang memicu kantuk dan mengurangi gejala kecemasan dan depresi.

Selain khasiat untuk membantu seseorang tidur nyenyak, teh chamomile juga membantu menjaga masalah jantung dan menurunkan risiko kanker.

Agar rasanya lebih nikmat, teh chamomile bisa dipadukan dengan madu, jahe, daun mint, dan apel. Teh ini juga cocok diseduh dengan kayu manis dan sedikit sirup maple.

Baca juga: Manfaat Teh Chamomile, Obat Tidur yang Ampuh

2. Susu dengan kunyit

Susu menjadi sumber kalsium dan asam amino triptofan dalam jumlah besar, yang dapat diubah menjadi melatonin, hormon yang membuat seseorang bisa mengantuk.

Di sisi lain, kunyit yang pada dasarnya merupakan bahan makanan dapat membantu pencernaan dan dikenal karena sifat anti-inflamasinya.

Dengan perpaduan susu hangat dan kunyit, kamu bisa membuat minuman di malam hari yang sempurna.

3. Jus ceri asam

Sebuah studi yang dilakukan oleh American Journal of Therapeutics menunjukkan minum jus ceri asam dapat mengurangi insomnia.

Triptofan yang ada dalam ceri asam menginduksi tidur dan mengatur siklus tidur-bangun.

Baca juga: 3 Minuman yang Bisa Gantikan Obat Tidur untuk Atasi Insomnia

4. Teh valerian

Akar tanaman valerian telah lama dipercaya sebagai obat untuk insomnia dan gangguan tidur.

Akar tanaman valerian kaya akan antioksidan, seperti hesperidin dan linarin. Selain itu, akar valerian juga bermanfaat meningkatkan kualitas tidur.

Asam valerenat yang merupakannsenyawa lain untuk merangsang tidur pada akar tanaman valerian, membantu memecah asam gamma-aminobutyric (GABA) di otak yang membantu menenangkan dan memberikan perasaan tenang.

Namun, minuman ini harus dihindari ibu hamil dan anak-anak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com