Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menikah dengan Jennifer Garner, Ben Affleck Merasa Terjebak

Kompas.com - 16/12/2021, 16:05 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Today

KOMPAS.com - Ben Affleck mengaku sempat merasa terjebak ketika menjalani pernikahan dengan mantan istrinya, Jennifer Garner.

Perasaan tidak bahagia itu membuatnya berpaling pada minuman keras sampai akhirnya kecanduan alkohol.

“Itu adalah awal dari mengapa saya mulai minum, karena saya terjebak," ujar dia saat hadir dalam acara The Howard Stern Show.

Pemeran Batman DC Universe ini merasa tertekan dan tidak sanggup bertahan dalam pernikahannya.

Baca juga: Tampak Kesal, Ben Affleck Curhat pada Mantan Istri di Pinggir Jalan

Namun dia masih enggan berpisah karena mempertimbangkan ketiga buah hatinya.

"Apa yang saya lakukan adalah minum sebotol scotch dan tertidur di sofa, yang ternyata bukan solusi," tambah dia, seperti dikutip dari CNN.

Perilaku tersebut terus dilakukannya sampai akhirnya membuatnya mengalami ketergantungan dan harus menjalani rehabilitasi. 

Aktor berusia 49 tahun ini menilai, ia mungkin masih akan kecanduan alkohol seandainya tidak bercerai pada 2015 lalu.

Ia juga menyatakan pernikahannya dengan Jennifer Garner tidak akan pernah berhasil.

Aktris tersebut disebutnya sebagai sosok yang disayangi dan dihormatinya, namun tidak akan dinikahinya lagi.

"Pada akhirnya, kami mencoba. Kami mencoba, kami mencoba karena kami punya anak."

"Kami berdua merasa kami tidak ingin ini menjadi model pernikahan yang dilihat anak-anak kami," tandas dia.

Baca juga: Jumbotron Pergoki J.Lo dan Ben Affleck Bermesraan di Laga NBA

Ben Affleck dan Jennifer Garner menikah tahun 2005 setelah bertemu di lokasi syuting Daredevil.

Keduanya menikah selama 10 tahun dan memiliki tiga orang anak.

Mereka mengumumkan perpisahannya pada 2015 lalu meskipun baru meresmikan perceraian pada 2018.

Halaman:
Sumber Today
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com