Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Suhu yang Tepat untuk Menyimpan Makanan dan Minuman di Kulkas?

Kompas.com - 13/01/2022, 08:48 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Periksa pengaturan suhu di kulkas. Ini harus diatur antara 2-4 derajat celsius untuk menjaga makanan tetap segar dan dingin tetapi tidak beku.

Beberapa merek mungkin akan merekomendasikan kita agar menyimpannya pada pengaturan suhu terdingin, tetapi jika makanan membeku, cobalah turunkan kembali ke suhu sekitar 4 derajat celcius.

• Penempatan makanan

Kulkas membutuhkan sirkulasi udara yang cukup untuk mempertahankan suhu yang tepat.

Pastikan kulkas kita tidak kelebihan beban dan makanan tidak menghalangi ventilasi udara.

Selain itu, kulkas yang kekurangan stok juga bisa menjadi masalah.

Sebab, tanpa cukup barang di dalam kulkas, udara dingin akan mengendap di bagian bawah kulkas dan mungkin membekukan makanan di laci bawah.

• Perhatikan kebocoran di segel pintu

Jika kulkas kita mengeluarkan udara dingin karena segel pintu yang rusak, maka kulkas akan terus bekerja untuk menjaga suhu pada tingkat yang tepat.

Dan jika kulkas kita bekerja secara berlebihan, hal itu dapat menyebabkan pembekuan atau lebih buruk lagi, mesin mati.

Jadi, perhatikan selalu segel pintu jika ada robekan atau lengkungan untuk bisa segera diperbaiki.

Baca juga: Perhatikan Tanda Kulkas Sudah Harus Pensiun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com