Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gramedia Gandeng NAH Project Garap Sneaker dengan Desain Monez

Kompas.com - 31/01/2022, 06:06 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gramedia akan merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-52 pada Rabu (2/2/2022).

Di usianya ke-52 tahun, Gramedia akan menghadirkan Online Virtual Festival 2022 dengan tema #KolaborasiTanpaBatas.

Tema tersebut diangkat Gramedia sebagai komitmen menyediakan wadah yang berisi berbagai konten dan aktivitas inspiratif.

Berbagai acara menarik tentu telah dipersiapkan Gramedia, salah satunya dengan meluncurkan sneaker edisi spesial bersama NAH Project dan Repaint Indonesia.

Kolaborasi itu diinisiasi Gramedia sebagai bentuk inspirasi dan apresiasi terhadap karya anak bangsa dan sebagai bentuk dukungan terhadap brand lokal.

NAH Project yang menjadi mitra kolaborasi Gramedia merupakan brand sneaker asal Bandung yang salah satu sepatunya pernah digunakan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Brand tersebut merupakan karya dari sekelompok anak muda yang ingin membuat sneaker yang keren dan nyaman dipakai.

Gramedia memandang NAH Project bisa menjadi contoh bagi anak muda yang ingin mengembangkan kreativitasnya.

Sneaker kolaborasi Gramedia X NAH Project Sneaker kolaborasi Gramedia X NAH Project
Rezza Patria Wibowo, Manajer PR Gramedia, mengatakan bahwa sneaker yang diluncurkan memiliki desain burung garuda di bagian tumit.

Desain itu dilukis oleh Monez, seorang ilustrator yang berasal dari Tabanan, Bali.

"Gramedia menghadirkan merchandise berupa sepatu hasil kolaborasi dengan jenama lokal NAH Project dan seniman lokal Monez," ujar Reza saat berbincang di Sapa Indonesia Pagi KOMPAS TV, Minggu (30/1/2022).

Di acara yang sama, Monez menyampaikan bahwa terpilihnya desain burung garuda bermula saat dia menjadi muralis yang berkesempatan menggambar dinding luar Gedung Kompas Gramedia, Palmerah, Jakarta.

"Pada awalnya itu adalah gerakan Repaint Indonesia, saya terpilih dengan enam muralis lainnya," ujar Monez.

"Saya terpilih menggambar dinding luar Gedung Kompas dan dari desain itu menggambarkan burung garuda yang mewakili karakter bangsa Indonesia," tambah dia.

Monez menjelaskan, desain burung garuda yang juga diaplikasikan pada sneaker Gramedia dan NAH Project menggambarkan semangat bangsa Indonesia untuk terus maju menghadapi segala rintangan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sederat Karya Mendiang Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo

Sederat Karya Mendiang Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo

Feel Good
3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Fitting Baju Pengantin Adat Batak

3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Fitting Baju Pengantin Adat Batak

Look Good
Jarang Beli, Rania Yamin Lebih Sering Pakai Baju Eyang

Jarang Beli, Rania Yamin Lebih Sering Pakai Baju Eyang

Look Good
Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia, Ketahui 6 Fakta Mooryati Soedibyo Sang 'Empu Jamu'

Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia, Ketahui 6 Fakta Mooryati Soedibyo Sang 'Empu Jamu'

Feel Good
Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun, Ini Sederet Kiprahnya

Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun, Ini Sederet Kiprahnya

Feel Good
Tips dan Cara Tepat Menyimpan Baju Pengantin di Rumah

Tips dan Cara Tepat Menyimpan Baju Pengantin di Rumah

Look Good
Zodiak yang Paling Setia dalam Hubungan dan Pertemanan, Apa Saja?

Zodiak yang Paling Setia dalam Hubungan dan Pertemanan, Apa Saja?

Feel Good
Awas, Terlalu Lama Main Gawai Picu Tantrum pada Anak

Awas, Terlalu Lama Main Gawai Picu Tantrum pada Anak

Feel Good
Viral Bayi Meninggal Setelah Dipijat Nenek, Begini Cara Menolak Saran Pengasuhan Orang Terdekat 

Viral Bayi Meninggal Setelah Dipijat Nenek, Begini Cara Menolak Saran Pengasuhan Orang Terdekat 

Tanya Pakar - Parenting
Ada Tempat Bikin Baju Pengantin Batak di Jakarta, Apa Warna Terfavorit?

Ada Tempat Bikin Baju Pengantin Batak di Jakarta, Apa Warna Terfavorit?

Look Good
Cerita Para Atlet Disabilitas, Tetap Semangat di Tengah Keterbatasan

Cerita Para Atlet Disabilitas, Tetap Semangat di Tengah Keterbatasan

Feel Good
Sering Disepelekan, Ini 6 Kebiasaan yang Menurunkan Fungsi Otak

Sering Disepelekan, Ini 6 Kebiasaan yang Menurunkan Fungsi Otak

Feel Good
9 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Otak Cerdas dan Pintar

9 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Otak Cerdas dan Pintar

Feel Good
6 Jenis Kain yang Berbahaya bagi Bayi, Ketahui Risikonya 

6 Jenis Kain yang Berbahaya bagi Bayi, Ketahui Risikonya 

Feel Good
Apakah Baju Pengantin dan Tunangan Adat Batak Harus Beda?

Apakah Baju Pengantin dan Tunangan Adat Batak Harus Beda?

Look Good
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com