KOMPAS.com - Supermodel Bella Hadid dikenal memiliki bentuk tubuh yang ideal dan bugar.
Melalui sosial medianya, Bella sering membagikan tips dalam menjaga kesehatan fisik dan juga mental.
Mulai dari mengonsumsi makanan rendah kalori, olahraga hingga mengubah mindset jadi pilihannya saat ini.
Berikut ini adalah empat rahasia Bella Hadid untuk jaga kesehatan fisik dan mental.
Baca juga: Bella Hadid Curhat tentang Hubungan Asmaranya yang Tidak Sehat
Memiliki aktivitas yang padat sebagai supermodel, Bella Hadid punya kebiasaan yang wajib ditiru. Ia sama sekali tidak pernah melewatkan sarapan.
"Saat pagi, saya usahakan untuk sarapan seperti makan telur dan sosis. Atau beli bagel di toko yang ada di lantai bawah apartemen," katanya kepada Harper's Bazaar.
Bella Hadid memiliki riwayat gula darah rendah. Hal itu membuatnya untuk makan sesering mungkin.
Demi mencegah gula darahnya melonjak, Bella memilih makanan sehat dan rendah kalori.
Gadis berusia 25 tahun ini suka banget mengonsumsi smoothies atau green juice.
Sedangkan untuk pilihan makanannya, ia memprioritaskan untuk konsumsi makanan kaya protein seperti ayam dan wholegrain rice (brown rice).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.