Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memahami Pentingnya Buang Air Kecil Setelah Berhubungan Seksual

Kompas.com - 11/02/2022, 12:51 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

Sensasi terbakar saat berkemih usai berhubungan seksual

Beberapa orang mungkin merasakan sensasi terbakar saat buang air kecil setelah berhubungan seksual.

Meskipun mengkhawatirkan, sensasi tersebut tidak selalu berbahaya dan berkaitan dengan risiko ISK.

Hal ini mungkin saja disebabkan adanya iritasi di bagian luar tubuh atau di vagina saat berkemih.

“Iritasi vagina bisa terasa seperti ISK karena bisa menyebabkan rasa terbakar dan urgensi saat buang air kecil,” jelas Dokter Zanotti.

Baca juga: Berapa Kali Buang Air Kecil Dianggap Sehat?

“Jika rasa terbakar atau urgensi hilang setelah 1-2 hari, itu mungkin iritasi. Tetapi jika gejalanya berlangsung lebih dari 2 hari setelah berhubungan seks, hubungi dokter,” sarannya.

Jika mengalami iritasi setelah berhubungan seksual, ia menyarankan orang-orang untuk menghindari kondom dengan spermisida.

Lebih baik, kata dia, menggunakan kondom lateks tanpa spermisida atau pelumas berbasis air dan bebas pewangi untuk kulit sensitif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com