Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/02/2022, 14:11 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber CNN

KOMPAS.com - Apabila kulit pada bagian lutut atau siku mengalami penebalan, bersisik, gatal, bahkan kemerahan mungkin kamu mengalami psoriasis.

Psoriasis adalah penyakit kronis yang disebabkan oleh gangguan sistem kekebalan tubuh. Namum demikian, ada beberapa pengobatan dapat mengatasi hal ini.

Dokter biasanya akan memberikan obat suntik, meresepkan obat oles, atau merekomendasikan terapi ultraviolet untuk menyembuhkan psoriasis.

Selain itu, penyakit kulit yang satu ini ternyata juga dapat diobati dengan vitamin D yang bisa kita dapat dari pancaran sinar matahari, suplemen, maupun salep.

Manfaat vitamin D

Vitamin D selama ini dikenal banyak orang karena manfaatnya untuk pertumbuhan tulang dan mencegah seseorang terkena osteoporosis.

Baca juga: Tubuh Kekurangan Vitamin D? Ini Tandanya

Di sisi lain, vitamin D juga memiliki manfaat kesehatan bagi lapisan terluar dari tubuh, terutama untuk pengobatan psoriasis.

Tidak seperti vitamin lainnya yang bisa kita asup melalui buah, sayuran, nabati, maupun hewani, tidak banyak makanan yang mengandung vitamin D.

Vitamin ini dapat kita dapatkan dari ikan salmon, ikan mackerel, susu, jus jeruk, beberapa sereal, dan makanan dengan tambahan vitamin D.

Karena tidak banyak makanan yang mengandung vitamin D, kita pun disarankan untuk berjemur di bawah sinar matahari, mengasup suplemen, atau mengoleskan salep.

Pasalnya Harvard T.H Chan School of Public Health mencatat sekitar semiliar orang di seluruh dunia memiliki tingkat vitamin D yang kurang dalam darah mereka.

Dalam hal pengobatan untuk psoriasis, penelitian menunjukkan salep vitamin D bekerja sebaik obat luar antiinflamasi yang disebut kortikosteroid.

Bahkan, kombinasi kedua jenis obat resep ini malah lebih efektif dan bisa dioleskan dua kali sehari pada bercak psoriasis.

Baca juga: Efek Samping Dosis Suplemen Vitamin D Berlebihan

Pengobatan dengan sinar ultraviolet, yang disebut fototerapi, juga menjadi alternatif terapi psoriasis yang umum dan efektif.

Suplemen vitamin D

Selain salep, psoriasis juga dapat diobati dengan meminum suplemen vitamin D.

Ada pun, psoriasis adalah penyakit autoimun. Dan rendahnya vitamin D juga berkaitan dengan penyakit autoimun lainnya, seperti multiple sclerosis.

Halaman:
Sumber CNN
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com