Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/03/2022, 15:00 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Healthline

KOMPAS.com - Meditasi merupakan sebuah latihan yang dapat mengarahkan pikiran dan melatih pikiran kita agar tetap fokus.

Seiring berjalannya waktu, popularitas meditasi meningkat karena semakin banyak orang menemukan banyak manfaatnya, terutama dalam hal kesehatan mental.

Banyak orang menganggap meditasi sebagai cara untuk dapat mengurangi stres dan mengembangkan konsentrasi.

Orang-orang juga menggunakan latihan ini untuk mengembangkan kebiasaan dan perasaan bermanfaat lainnya.

Baca juga: Bisa Jaga Kondisi Mental, Apa itu Meditasi Bersyukur?

Misalnya, untuk suasana hati dan pandangan yang positif, disiplin diri, pola tidur yang sehat, dan bahkan meningkatkan toleransi terhadap rasa sakit.

Nah, berikut ini adalah beberapa manfaat yang dapat kita rasakan ketika melakukan meditasi.

1. Mengurangi stres

Mengurangi atau menurunkan stres adalah salah satu alasan paling umum orang mencoba meditasi.

Biasanya, stres mental dan fisik menyebabkan peningkatan kadar hormon stres kortisol.

Ini menghasilkan banyak efek berbahaya dari stres seperti pelepasan bahan kimia inflamasi yang disebut sitokin.

Efek ini dapat mengganggu tidur, meningkatkan depresi dan kecemasan, meningkatkan tekanan darah, serta berkontribusi pada kelelahan dan pemikiran yang kabur.

Dalam sebuah studi yang dilakukan selama delapan minggu, gaya meditasi yang disebut "mindfulness meditation" terbukti mampu mengurangi respons peradangan yang disebabkan oleh stres.

Selanjutnya, penelitian telah menunjukkan, meditasi juga dapat memperbaiki gejala kondisi yang berhubungan dengan stres, termasuk sindrom iritasi usus, gangguan stres pasca-trauma, dan fibromyalgia.

Halaman:
Sumber Healthline
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com