Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bisa Dihargai Miliaran Rupiah, Apa Beda Tas Hermès Birkin dan Kelly?

Kompas.com - 04/03/2022, 15:37 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

 

Tas Kelly

Sementara itu, tas Kelly --sebelumnya dikenal sebagai Sac dépêches, lebih tua dari tas Birkin karena dibuat pada tahun 1923.

Namun, menurut Celebre Magazine, tas ini didesain ulang dan diluncurkan kembali beberapa kali sebelum akhirnya dinamai sama seperti seorang aktris dan Putri Monaco pada tahun 1977, Grace Kelly.

Putri Monaco itu mempopulerkan tas Kelly setelah dia menjadi bintang untuk sampul Life Magazine.

Baca juga: Curi Perhatian, Gaya Travis Scott Bawa Tas Hermes Raksasa

Dalam kesempatan itu, dia menggunakan tas besar tersebut untuk menyembunyikan perutnya yang hamil dari paparazzi.

Berbeda dengan Birkin, tas Kelly hadir dalam enam ukuran yakni 25 cm, 28 cm, 32 cm, 35 cm, 40 cm, dan 50 cm.

Tas Kelly juga hanya memiliki satu pegangan atas dan ditambah tali bahu yang memungkinkan seseorang untuk memakainya di lengan atau di badan dengan cara diselempangkan.

Di samping itu, Kelly memiliki sistem penutup tas yang lebih aman daripada Birkin karena penutupnya harus benar-benar ditutup.

Gaya tersebut menurut beberapa orang membuat penampilan tas ini menjadi lebih elegan.

Menurut CodoGirl, harga rata-rata tas Kelly berkisar dari 9.000 dollar AS atau Rp 129 juta hingga 40.000 dollar AS atau Rp 575 juta, sedikit lebih murah daripada Birkin.

Selain perbedaan yang jelas itu, Birkin tampaknya lebih dari sekadar tas biasa, sedangkan Kelly adalah alternatif jika kita belum bisa memiliki Birkin dengan harga yang lebih mahal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com