Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikuti 5 Perubahan Gaya Hidup Ramah Lingkungan dan Bermanfaat bagi Bumi

Kompas.com - 15/03/2022, 17:27 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Solusi untuk membantu konsumen menjauh dari industri mode cepat atau fast fashion pun juga menjadi semakin banyak.

"Dengan mengurangi jumlah item pakaian baru menjadi tiga hingga delapan pasang saja, bisa memberikan 6 persen dari total penghematan yang dibutuhkan," menurut perkiraan studi tersebut.

Baca juga: Kurangi Limbah Pakaian Mulai dari Lemari Pakaian Sendiri

4. Memanfaatkan transportasi umum

Selain mengeluarkan uang yang lebih banyak, menggunakan kendaraan pribadi juga bisa menyebabkan polusi yang sangat tidak ramah lingkungan.

Apabila kita tinggal di kota besar dengan layanan transportasi umum yang memadai, sebaiknya manfaatkan fasilitas tersebut dengan tepat.

Mungkin ini juga saatnya kita berhenti menggunakan kendaraan pribadi yang dapat berpengaruh pada pemanasan global.

"Bila memungkinkan, kurangi jumlah kendaraan dan memakain kendaraan yang ada lebih lama, untuk memberikan 2 persen dari total penghematan yang dibutuhkan pada tahun 2030," kata studi tersebut.

5. Gunakan perangkat elektronik setidaknya selama tujuh tahun

Cukup sulit bagi kita untuk tidak mengikuti tren ketika teknologi terus berkembang dan mendorong kita untuk berganti perangkat elektronik yang lebih canggih.

Tetapi, untuk membuat Bumi lebih baik lagi, kita harus bisa menggunakan perangkat elektronik seawet mungkin, setidaknya selama tujuh tahun.

"Dengan mengoptimalkan masa pakai peralatan elektronik dan menjaganya setidaknya selama tujuh tahun akan memberikan 3 persen dari total penghematan yang dibutuhkan," ungkap studi tersebut.

Baca juga: 8 Perubahan Ramah Lingkungan yang Dapat Dilakukan di Rumah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com