Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bantu Jaga Pelestarian Habitat Orangutan Kalimantan Lewat Perawatan Tubuh

Kompas.com - 24/03/2022, 19:11 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Brand General Manager Kiehl’s Indonesia, Venny Septianita, menjelaskan bahwa kampanye #PelukUntukOrangUtan merupakan salah satu bentuk kontribusi untuk membantu memberikan pemahaman terkait pentingnya hutan bagi orangutan dan sebaliknya.

Ini juga termasuk pentingnya peran serta masyarakat dalam upaya pelestarian Hutan Lindung Wehea yang menjadi habitat orangutan di Kalimantan.

"Tahun ini, kami kembali mengajak masyarakat turut berkontribusi dengan memberikan berbagai Gestures of Love," ujarnya.

"Kami telah menerima 10.000 dukungan masyarakat Indonesia dan 5.000 kemasan kosong terkumpul untuk didaur ulang."

"Melalui kampanye ini, kontribusi uang sebesar Rp 250 juta akan digunakan untuk membantu pelestarian Hutan Lindung Wehea di Kalimantan Timur," tambah dia.

Selain mengembalikan kemasan kosong produk Kiehl’s, Venny mengatakan bahwa Gestures of Love juga bisa ditunjukkan dengan mengikuti tantangan misi di akun Instagram @kiehls.id dan membeli produk Kiehl’s Ultra Facial Cream dengan stiker khusus daur ulang kemasan produk kecantikan apa saja di outlet Kiehl’s di seluruh Indonesia.

Baca juga: Kampanye Kiehls untuk Kembalikan Hutan kepada Orangutan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com