Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hati-hati, 9 Makanan Ini Bisa Bikin Perut Kembung

Kompas.com - 26/03/2022, 16:33 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perut kembung paling sering disebabkan oleh masuk angin maupun maag.

Tapi, kebiasaan tidak mengontrol porsi dan sembarangan makan makanan juga dapat menyebabkan perut kembung.

Perut dapat terasa begah atau penuh gas karena fermentasi makanan yang membutuhkan waktu lama untuk diolah.

Makanan yang tersisa pada akhirnya akan menimbulkan banyak gas di dalam perut.

Makanan yang memicu perut kembung

Karena perut kembung dapat mengganggu, sebaiknya hal ini dicegah dengan cara selektif memilih makanan.

Agar tidak mengalaminya, simak makanan apa saja yang bisa sebabkan perut kembung dari ahli diet Cleveland Clinic, Beth Czerwony, MD berikut ini.

1. Kacang polong dan lentil

Perlu diketahui banyak jenis kacang -termasuk kacang polong dan lentil- yang kaya serat memiliki karbohidrat dan mengandung oligosakarida.

Oligosakarida sebenarnya adalah karbohidrat pendek yang tidak dicerna di dalam tubuh.

Zat makanan yang satu ini berfungsi untuk mendukung pertumbuhan bakteri yang baik di dalam usus.

Namun proses tersebut menyebabkan fermentasi yang menghasilkan banyak gas sehingga mengakibatkan perut kembung.

Jika ingin nekat memakan kacang polong atau lentil sebaiknya rendam dulu ke dalam air selama beberapa waktu.

Tujuannya supaya kacang polong dan lentil bisa mudah dicerna sebab oligosakarida sudah hilang.

Selain itu, penting juga untuk memilih lentil berwarna terang daripada yang gelap. Sebab, lentil berwarna terang lebih sedikit serat sehingga mudah dicerna.

Baca juga: 10 Cara Mengatasi Perut Kembung, Bisa Dicoba di Rumah

Ilustrasi minum susuThe Humble Co./ Unsplash Ilustrasi minum susu

2. Produk susu

Susu bisa menyebabkan perut kembung bagi orang-orang yang tubuhnya tidak mampu mencerna laktosa.

Untuk yang belum tahu, laktosa merupakan salah satu karbohidrat yang bisa dijumpai dalam susu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com