Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Makanan yang Membantu Proses Penuaan Jadi Lebih Baik

Kompas.com - 29/03/2022, 14:00 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Proses penuaan untuk setiap orang berbeda-beda, begitu pula dengan nutrisi spesifik yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan secara optimal.

Ahli diet dan gizi sekaligus Jurubicara Academy of Nutrition and Dietetics, Caroline West Passerrello mengatakan, ada banyak faktor yang memengaruhi kebutuhan nutrisi sepanjang hidup.

Sehingga, setiap individu perlu membuat rekomendasi nutrisi yang menjadi kebutuhannya masing-masing.

"Namun, bagi orang-orang yang ingin mencegah penyakit kronis dan mempertahankan atau meningkatkan kualitas hidup mereka seiring bertambahnya usia, ada beberapa rekomendasi umum," kata dia.

Baca juga: 5 Topping Oatmeal yang Mampu Memperlambat Proses Penuaan

"Kualitas hidup juga subjektif dan relatif, tetapi fokusnya harus pada peningkatan status ketahanan pangan, mencegah malnutrisi, menghindari penyakit yang tidak perlu, menjaga massa otot, dan mencegah dehidrasi," tambah dia.

Adapun nutrisi penting untuk penuaan yang sehat, termasuk protein, lemak omega-3, antioksidan — terutama vitamin A, C, dan E untuk dukungan kekebalan — kalium, kalsium, dan serat.

Selain itu, diet kaya makanan padat nutrisi juga dapat membantu orang dewasa mempertahankan massa otot, mencegah malnutrisi dan dehidrasi, serta menawarkan manfaat untuk kesehatan otak jangka panjang.

"Bukan hanya apa yang kita makan, tetapi mengapa dan bagaimana itu juga penting," kata Passerrello.

Misalnya, lanjut dia, makanan yang dikonsumsi bersama untuk mencegah isolasi dan depresi adalah elemen kunci dari makanan yang dapat membuat penuaan jadi lebih sehat.

Jika kita sudah mengisi diet dengan buah-buahan, sayuran, dan protein tanpa lemak yang sehat, cobalah untuk mengganti camilan tanpa mengorbankan nutrisi.

Passerrello juga menyarankan kita untuk mengonsumsi beberapa makanan yang mungkin tampak sangat umum, tetapi benar-benar memberikan hal-hal penting untuk proses penuaan yang lebih baik sebagai berikut.

1. Paprika merah untuk vitamin C

Banyak dari kita mungkin telah terbiasa mengonsumsi jeruk untuk mendapatkan vitamin C secara alami.

Tapi, alih-alih makan jeruk, Passerrello merekomendasikan kita untuk mencoba paprika merah sebagai asupan vitamin C.

Baca juga: 6 Tips demi Tetap Sehat, Langsing, dan Lawan Stigma Negatif Penuaan

"Paprika merah memiliki lebih banyak vitamin C daripada jeruk," kata Passerrello.

"Paprika merah juga mengandung vitamin A dan E, yang bersama dengan vitamin C disebut sebagai antioksidan," ujar dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com