Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Koleksi Baru G-Shock, Skeleton Sound Wave

Kompas.com - 05/04/2022, 09:54 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Produsen jam tangan Jepang, Casio baru saja mengenalkan rangkaian koleksi baru G-Shock bertajuk "Skeleton Sound Wave".

Koleksi ini terdiri atas dua model arloji --GA-2200 dan GA-900SKL-- dengan total empat varian warna yang terbuat dari bahan semi transparan.

Dalam menciptakan koleksi Skeleton Sound Wave, Casio menggabungkan unsur nostalgia dengan desain yang modern.

Bentuk cangkang yang chunky pada kedua arloji mengacu pada masa-masa awal streetwear di era 1980-an.

Model pertama, GA-2200 dibekali struktur pelindung inti karbon (carbon core guard) dan masa pakai baterai selama tiga tahun.

Fitur lainnya meliputi lima alarm harian, penghitung waktu mundur (countdown timer), waktu dunia, kemampuan tahan guncangan, kemampuan tahan air hingga 200 meter, dan lampu LED ganda dengan layar LCD.

Desain arloji ini terbilang ringkas, dengan dimensi 50,8 x 47,1 x 12,8 milimeter, dan bobot 57 gram.

Selanjutnya ada GA-900SKL yang notabene memiliki fitur yang relatif sama seperti model sebelumnya.

G-Shock Skeleton Sound Wave G-Shock Skeleton Sound Wave

Bedanya, GA-900SKL disertai lampu LED untuk tampilan malam hari, dan masa pakai baterai yang lebih lama, yakni tujuh tahun.

Dimensi 52,8 x 49,5 x 16,9 milimeter dan bobot 65 gram juga menjadikan model ini tampak lebih besar ketimbang GA-2200.

Model GA-2200 ditawarkan dalam varian warna ruby red dan sleek black (dibanderol 119 pound atau sekitar Rp 2,2 juta).

Sementara itu, GA-900SKL mendapat sentuhan brilliant blue dan pristine white, dijual seharga 109 pound (lebih kurang Rp 2,04 juta).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com