"Wanita yang bekerja dengan saya setiap hari adalah ikon, dan begitu pula wanita yang bekerja dengan saya untuk kampanye ini — Tyra, Heidi, Alessandra, dan Candice. Daftarnya terus berlanjut!"
Baca juga: Sofia Jirau, Model Down Syndrome Victorias Secret Pertama
Heidi Klum, Tyra Banks, Candice Swanepoel, dan Alessandra Ambrosio merupakan Victoria's Secret Angel paling populer meskipun tampil di periode yang berbeda.
Penampilannya mereka di Victoria's Secret Show selalu paling dinantikan sebelum konsep tersebut bubar dan dilakukan rebranding yang lebih inklusif.
Heidi Klum dan Tyra Bank tampil di panggung Victoria's Secret tahun 1997-2009.
Sedangkan Candice Swanepoel bersinar di tahun 2007-2018 dan Alessandra Ambrosio pada tahun 2000-2017, termasuk generasi yang lebih muda.
Pemotretan SKIMS ini juga menandai kampanye underwear pertama Tyra Banks setelah pensiun dari runway beberapa tahun lalu.
Berbeda dari Victoria's Secret, Kim Kardashian menjadikan inklusivitas ukuran sebagai landasan SKIMS sejak awal.
Hal ini terbukti sukses membuat produk underwear ini laris di pasaran sehingga brand ini bernilai 3,2 miliar dollar AS pada Januari 2022 lalu.
Baca juga: Bella Hadid Balikan dengan Victorias Secret
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.