Namun, motivasi itu bisa berkurang jika tidak terus-menerus dilatih. Jadi, memiliki tujuan pribadi dan profesional untuk memperkuat self-motivation adalah salah satu kunci sukses di dunia profesional saat remaja.
Konflik dapat merusak hubungan jika tidak ditangani dengan baik.
Menurut The Conover Company, ketika remaja tidak membiarkan konflik berlarut-larut dan menemukan cara untuk mengatasinya, artinya ia memiliki kesempatan untuk memperkuat hubungan dan mencapai suatu tujuan.
Itulah sebabnya mempelajari keterampilan ini sejak dini bermanfaat. baik bagi anak-anak, remaja, dan orang dewasa.
Adaptasi berarti memiliki kemampuan untuk menangani perubahan.
Mereka yang dapat menghadapi keadaan yang berubah biasanya akan lebih mudah menangani liku-liku kehidupan. Artinya, beradaptasi adalah soft skill penting yang harus dimiliki remaja.
Cara mudah beradaptasi dapat diajarkan kepada anak-anak saat mereka pindah sekolah, mengikuti kursus baru, memahami bahwa satu tugas mungkin perlu lebih dipioritaskan, dan masih banyak lagi.
Ketika perubahan-perubahan dalam kehidupan ini dapat diatasi dengan mudah, remaja tentu tidak akan kesulitan untuk beradaptasi dari kehidupan di sekolah ke kehidupan di bidang profesional.
Baca juga: 7 Cara Cegah Anak Remaja Jadi Pelaku Kekerasan
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.