Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/04/2022, 05:46 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber Eat This

KOMPAS.com - Ada banyak cara yang bisa dilakukan supaya kesehatan selalu terjaga demi umur yang panjang.

Misalnya saja dengan memperbanyak makan biji-bijian, sayuran, dan kacang-kacangan seperti orang-orang yang tinggal di zona biru.

Zona biru merupakan istilah yang merujuk pada wilayah-wilayah yang penduduknya punya usia harapan hidup hingga 90-100 tahun.

Kita bisa menemui wilayah itu di Sardinia (Italia), Okinawa (Jepang), Ikaria (Yunani), Nicoya (Costa Rica), dan Loma Linda (California).

Baca juga: 10 Rahasia Panjang Umur Penduduk di Blue Zone, Mau Tiru?

Rahasia minuman demi umur panjang

Selain meniru kebiasaan makan sehat orang-orang yang hidup di zona biru, ternyata ada "rahasia" lain yang bisa membuat seseorang berumur panjang.

Yakni, dengan mengonsumsi lima minuman yang punya khasiat bagi kesehatan seperti yang di bawah ini.

ilustrasi air putih.SHUTTERSTOCK/jinnawat tawong ilustrasi air putih.

1. Air

Di semua Zona Biru, menyajikan air saat makan merupakan hal yang umum. Air juga diminum di antara waktu makan sepanjang hari.

Ahli diet bersertifikat Nataly Komova, MS, RD menerangkan ada banyak manfaat yang bisa didapat hanya dengan rutin meminum air.

"Air sangat penting untuk hidup lebih lama karena membantu tubuh menghilangkan racun, menjaga tekanan darah normal, mengangkut nutrisi, menyeimbangkan elektrolit, dan meningkatkan metabolisme," katanya.

Ia menambahkan, minum air yang cukup setiap hari dapat meningkatkan fungsi tubuh dan memperpanjang umur.

Apalagi tubuh manusia sekitar 50% hingga 70% terdiri dari air menurut Mayo Clinic.

Tidak hanya itu, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS mengatakan bahwa air dapat melindungi sumsum tulang belakang.

Manfaat lainnya adalah melumasi dan melindungi sendi dan memastikan tubuh mempertahankan suhu normal.

Baca juga: 7 Manfaat Minum Air Putih Setelah Bangun Tidur

Rutin minum kopi 2-3 cangkir sehari terbukti baik untuk kesehatan kardiovasular, yang pada gilirannya bisa membuat panjang umur.Unsplash/Gaelle Marcel Rutin minum kopi 2-3 cangkir sehari terbukti baik untuk kesehatan kardiovasular, yang pada gilirannya bisa membuat panjang umur.

2. Kopi hitam

Ahl diet di UCLA Medical Center, Dana Ellis Hunnes, RD, mengatakan bahwa biji kopi penuh dengan antioksidan, polifenol, dan agen antiinflamasi.

Kandunga tersebut disebutnya dapat dikaitkan dengan umur panjang dan risiko penyakit kronis yang lebih rendah.

Orang yang tinggal di Sardinia, Ikaria, dan Nicoyan selama ini dikenal sebagai peminum kopi setiap hari.

Sebuah penelitian tahun 2018 di Progress in Cardiovascular Diseases menemukan bahwa kebiasaan konsumsi kopi dikaitkan dengan penurunan risiko kematian kardiovaskular.

Minum kopi juga bermanfaat untuk penyakit jantung koroner, gagal jantung kongestif, dan stroke, serta perbaikan beberapa faktor risiko kardiovaskular, termasuk diabetes tipe 2 dan obesitas.

Tidak hanya itu, penelitian lain mengungkapkan konsumsi kopi kronis dapat melindungi diri dari beberapa penyakit neurodegeneratif dan dikaitkan dengan risiko penyakit hati dan kanker yang lebih rendah.

Agar manfaat kopi dapat dirasakan, hindari gula, krim, apalagi perasa lain saat meminumnya.

Baca juga: Minum Kopi Setiap Hari demi Jantung Sehat dan Umur Panjang

Ilustrasi anggur merahAshley Byrd/ Unsplash Ilustrasi anggur merah

3. Anggur merah

Penduduk zona biru, terutama yang berada di Sardinia dan Icaria, terbiasa minum 1-2 gelas anggur merah berkualitas tinggi.

Secara khusus, orang Sardinia dikenal menyukai salah satu varietas anggur merah, Cannonau, yang mengandung 2-3 kali lipat flavonoid.

Ada pun, flavonoid adalah antioksidan yang membantu tubuh menangkis racun sehari-hari dan molekul berbahaya lainnya.

Menurut Komova, anggur merah mengandung resveratrol, antioksidan yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat, menurunkan peradangan, dan mencegah kerusakan pembuluh darah.

Sebuah penelitian tahun 2018 di jurnal Diseases menemukan hubungan antara konsumsi alkohol dan risiko kematian yang lebih rendah dengan kebiasaan minum anggur merah 1-2 gelas per hari.

"Meskipun minum secara moderat mungkin memiliki beberapa manfaat kesehatan, alkohol juga dapat memperburuk kondisi kesehatan tertentu," kata Jeanette Kimszal, RD.

"Juga, kualitas alkohol di zona biru mungkin lebih baik daripada di tempat lain di mana anggur mungkin mengandung pengawet dan aditif yang dapat memengaruhi mikrobioma usus."

Baca juga: Studi: Anggur Dapat Turunkan Risiko Penyakit Jantung

salah satu jenis teh di Pieces of Peace, Ceremonial Matcha; dari daun teh hijau yang dihaluskan dan dibuat dengan cara tradisionalDok. Pieces of Peace salah satu jenis teh di Pieces of Peace, Ceremonial Matcha; dari daun teh hijau yang dihaluskan dan dibuat dengan cara tradisional

4. Teh hijau

Menurut Hunnes, teh adalah minuman sehari-hari di banyak zona biru. Misalnya saja di Okinawa, wilayah di mana penduduknya punya kebiasaan menyesap teh hijau sepanjang hari.

"Teh hijau kaya akan katekin dan polifenol yang menunjukkan sifat antioksidan," kata Komova.

Kandungan itu dikatakan Komova mampu mencegah penyakit dengan memerangi radikal bebas, mengatur kolesterol, menstabilkan tekanan darah, dan meningkatkan pembelahan sel.

Suatu studi tahun 2007 di Nutrition Review menemukan bahwa konsumsi teh hijau dikaitkan dengan kesehatan kardiovaskular yang lebih baik secara keseluruhan.

Sementara ulasan lain di tahun 2017 di Phytomedicine menemukan hubungan potensial antara konsumsi teh hijau dengan peningkatan memori.

Studi tahun 2013 di The American Journal of Clinical Nutrition juga menemukan bahwa minum teh hijau mungkin dapat secara signifikan mengurangi kadar gula darah puasa.

Dengan begitu siapa pun yang meminuknua dapat mencegah perkembangan diabetes tipe 2..

Sementara itu, epigallocatechin gallate, jenis antioksidan spesifik dalam teh hijau, dapat menghambat pertumbuhan tumor kanker, menurut sebuah studi 2011 di Cancer Metastasis Review.

Baca juga: Ternyata, Teh Hijau Jadi Minuman Terbaik untuk Memperlambat Penuaan

Ilusrasi teh hitam.Lucas George Wendt/ Unsplash Ilusrasi teh hitam.

5. Teh hitam

Sama mujarabnya dengan teh hijau, teh hitam juga dapat dikonsumsi agar umur bertahan lebih lama.

Ada temuan bahwa teh hitam dapat memperpanjang umur dengan berbagai cara, termasuk mengurangi kadar gula darah.

Temuan yang diungkap di National Library of Medicine itu juga menyebut manfaat lain dari teh hitam, seperti:

- Mengurangi risiko penyakit jantung
- Meningkatkan kolesterol
- Menjaga usus tetap sehat dengan mempromosikan bakteri baik dan menghambat pertumbuhan bakteri jahat
- Menurunkan tekanan darah tinggi
- Mencegah penyebaran tumor kanker payudara
- Menurunkan risiko stroke.

Sama halnya dengan minum kopi untuk umur panjang, sebaiknya teh hitam dikonsumsi tanpa pemanis tambahan.

Kalau ingin menambahkan rasa pada teh hitam, cukup masukkan perasan lemon atau mint segar.

Baca juga: Lebih Sehat Mana, Teh Hijau atau Teh Hitam?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Eat This
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com