KOMPAS.com - Ada bocoran terbaru dari Samsung. Perusahaan asal Korea Selatan itu bakal meluncurkan smartwatch baru Galaxy Watch 5 dan Galaxy Watch 5 Clasic.
Namun, kali ini Samsung akan merilis satu model lagi, yaitu Galaxy Watch 5 Pro yang akan memiliki baterai dengan kapasitas jauh lebih besar.
Dilansir Tech Radar, bocoran informasi tersebut dikemukakan oleh tim di SamMobile, yang mendapatkan info dari sumber di dalam Samsung, dan database sertifikasi Korea.
SamMobile mengatakan Galaxy Watch 5 Pro yang bakal dipasarkan pada bulan Agustus 2022 tersebut memiliki ukuran lebih besar dari pendahulunya, Galaxy Watch 4 dan Galaxy Watch 4 Classic.
Baca juga: G-Shock Klasik Diberi Fitur Layaknya Smartwatch, Penasaran?
"Samsung Galaxy Watch 5 Pro tampaknya akan datang dengan baterai 572 mAh," ujar SamMobile.
Perlu diketahui, Galaxy Watch 4 dan Galaxy Watch 4 Classic sebenarnya memiliki kapasitas cukup besar, yaitu 361 mAh.
Artinya ada kenaikan yang cukup besar, lebih dari 50 persen.
Rumor memang menyebutkan, Galaxy Watch 5 dan Galaxy Watch 5 Classic akan memiliki peningkatan baterai, meski angka tertinggi yang disebutkan adalah 397mAh.
Jadi, model Pro ini memiliki level berbeda dibanding saudara-saudaranya.
Tentu, baterai berkapasitas besar berarti ukuran fisik baterai pun akan lebih besar. Artinya jam tangan pintar ini tidak akan tipis dan ringan.
Baca juga: Louis Vuitton Rilis Smartwatch Baru, New Tambour Horizon Light Up
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.