Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rahasia Awet Muda Tom Cruise di Usia 59 Tahun, Tak Hanya Latihan Fisik

Kompas.com - 20/04/2022, 05:30 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

KOMPAS.com - Tom Cruise adalah salah satu aktor Hollywood yang sukses tetap awet muda hingga usia 59 tahun.

Ia bukan hanya terlihat tidak menua namun kebugaran fisiknya juga terbukti boleh diadu.

Tom Cruise melakukan berbagai adegan menantang sendiri kala membintangi Mission Impossible, Top Gun maupun Jack Reacher.

Tidak seperti aktor ternama lainnya, ia tidak membutuhkan pemain pengganti untuk melakukan berbagai adegan action berbahaya.

Baca juga: Tom Cruise Asyik Syuting Mission Impossible, BMW-nya Dibawa Kabur Maling

Rahasia awet muda Tom Cruise di usia 59 tahun, bukan hanya perawatan fisik

Tom Cruise memiliki penampilan yang tidak menua meskipun jarang pamer pola hidup sehat ketat yang dijalaninya.

Alih-alih hanya bergantung pada latihan fisik atau pola makan belaka, mantan suami Nicole Kidman ini menerapkan berbagai hal dalam hidupnya agar tetap awet muda.

“Ya, saya akan menghabiskan dua jam dengan penggemar. Orang-orang sangat baik untuk keluar, jadi saya ingin menyapa," kata Tom Cruise, soal kebiasaanya berbincang dengan penggemar di karpet merah.

Cara ini bukan hanya baik untuk popularitasnya namun juga mendapatkan energi positif yang baik bagi dirinya.

“Bekerja dengan orang-orang di tingkat yang lebih rendah memastikan Anda mendapatkan apa yang Anda butuhkan sekaligus menghasilkan powerbase secara bersamaan," kata Justin Jeffreys, direktur Taylor Herring, PR agency di Inggris.

Baca juga: Wajahnya Bengkak, Tom Cruise Disangka Jalani Operasi Plastik

Bintang The Mummy ini juga dikenal dengan etos kerjanya yang penuh disiplin, kerja keras dan profesional.

Ia mempersiapkan diri semaksimal mungkin untuk berbagai perannya, termasuk berlatih main biliar 12 jam sehari saat berakting di The Color of Money.

Kebiasan tersebut, baik untuk meningkatan rasa percaya diri kita secara halus, kata konsultan karir dan ahli strategi, Sherridan Hughes.

“Semua orang akan merasa nyaman bekerja dengan Anda dan untuk Anda. Anda lebih fleksibel dan mudah beradaptasi daripada rekan-rekan Anda karena apa pun yang terjadi, Anda telah mempersiapkannya.” kata Hughes, dikutip dari Men's Health.

Ia menyarankan membuat otak kita tetap 'kosong' agar siap diisi dengan informasi baru ketika dibutuhkan.

Selain itu, kita juga bisa mencontoh mind set yang diterapkan Tom Cruise untuk mendapatkan kemudaan yang serupa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com