KOMPAS.com - Sebagian orang kerap memilih menggunakan sepeda motor untuk mudik di momen Lebaran 2022.
Jika ada rencana untuk mudik menggunakan sepeda motor, pastikan perjalanan tetap aman dan nyaman serta utamakan keselamatan saat berkendara.
Salah satu tipsnya adalah dengan menjaga kondisi tubuh tetap prima agar tidak mudah kelelahan.
Melansir laman Studds, berikut beberapa tips yang bisa diterapkan untuk mencegah kelelahan saat mudik naik motor, mulai dari kenyamanan kendaraan sampai memilih teman untuk mudik bersama.
Baca juga: Daftar Kendaraan yang Bebas Ganjil Genap Selama Mudik Lebaran 2022
Agar mudik tetap aman dan lancar, disarankan untuk tetap memerhatikan aspek kenyamanan saat berkendara.
Pasalnya, kenyamanan saat berkendara ini memengaruhi seberapa lama kita mampu bertahan di atas sepeda motor.
Paling tidak sesuaikan kapasitas motor, barang bawaan dan postur tubuh. Kemudian perhatikan posisi duduknya yang disarankan agar tidak terlalu jauh dengan setang motor.
Kebiasaan ini dapat membuat lengan bertumpu dan menegang, sehingga memberikan efek tidak nyaman dan menimbulkan kelelahan saat menempuh jarak yang jauh.
Persiapkan semuanya dengan matang, salah satunya memperkirakan jarak yang ditempuh apakah dapat disesuaikan dengan kondisi tubuh.
Misalnya, kita akan menempuh jarak 500 kilometer dalam sehari. Pastikan dalam jarak tersebut disempatkan untuk istirahat atau setidaknya setiap 2,5 jam sekali istirahat.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.