KOMPAS.com - Bagi beberapa orang, mengajak anjing peliharaannya berbicara mungkin sudah menjadi hal lumrah.
Tak jarang kita melakukan “baby talk” saat berbicara dengan hewan peliharaan di rumah.
Baby talk sendiri dapat diartikan sebagai kata-kata manis dan sesekali meniru gaya suara bayi.
Meski sering dikategori perilaku yang aneh dan tidak biasa, rupanya kegiatan menyenangkan ini memiliki manfaat yang bagus, baik untuk anjing maupun manusia.
Baca juga: Apakah Semua Anjing Senang Dicium? Ini Jawabannya
Kebiasaan berbicara dalam bahasa bayi ini dapat membuat hidup lebih sehat dan bahagia.
Berikut penjelasannya, seperti dilansir dari Eat This Not That,
Ya, melakukan baby talk memang bisa membantu kita mempererat ikatan yang ada.
Dikutip dari ScienceDaily, penelitian sebelumnya mengungkapkan bahwa anjing bisa menanggapi ucapan yang ditujukan kepada bayi.
Nah karena itu, berbicara pada anjing dengan baby talk dapat berpotensi memperkuat ikatan yang dimiliki.
Baca juga: Anjing Memiringkan Kepalanya, Pertanda Apa?
Dua peneliti dari University of York, Inggris, Alex Benjamin dan Katie Slocombe pun melakukan penelitian untuk membuktikan hal ini.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.