Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Tips Feng Shui agar Dapur Mendatangkan Energi Baik

Kompas.com - 02/06/2022, 14:10 WIB
Anya Dellanita,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dalam Feng Shui, dapur adalah salah satu dari tiga tempat paling penting dalam rumah.

Pasalnya, dapur tidak hanya berfungsi sebagai tempat untuk menyiapkan dan menyimpan makanan untuk dikonsumsi, tetapi juga tempat energi baik dan buruk berinteraksi dengan api untuk mencapai keseimbangan.

Untuk itu, diperlukan beberapa tips Feng Shui guna membuat dapur tetap sejahtera dan sehat.

Nah, berikut delapan tips Feng Shui agar dapur kita menjadi tempat sempurna, seperti dilansir dari Lifestyle Asia.

Rutin bersihkan dapur

Mulailah dengan membersihkan kulkas dan dapur serta membuang item yang melewati tanggal kedaluwarsa. Hal ini tidak hanya akan membersihkan ruang tetapi juga meningkatkan hal positif di dapur kita.

Karena itu, jangan lupa bersihkan debu atau kotoran yang mungkin terkumpul di area kulkas dan dapur, ya.

Perlu diingat, kompor mewakili karir, sumber daya, dan bagaimana kita dapat mencapai kesuksesan. Oleh karena itu, penting untuk membersihkan kompor setiap hari untuk menghilangkan energi stagnan di dapur.

Menjaganya agar tetap bebas dari kotoran dapat meningkatkan karier dan meningkatkan aliran kekayaan, serta menarik sumber daya yang bermanfaat.

Selain itu, buang mug dan piring yang terkelupas atau pecah untuk menghindari energi yang rusak atau nasib buruk.

Jika suatu barang dapur memiliki arti penting, kita juga bisa memperbaikinya. Namun jika tidak, segera buang.

Solusi Feng Shui lainnya adalah membersihkan dapur dengan garam dan air alami. Sebagai kristal, garam dapat menyerap energi negatif dan basi dari permukaan di dapur.

Jadi, saat kita menyekanya dengan air asin, bayangkan garam menyerap energi negatif.

Baca juga: Agar Tak Penuh Sesak, Begini Cara Merapikan Dapur yang Kecil

Pilih warna yang ideal untuk dapur

Menurut para ahli Feng Shui, menggunakann warna putih pada interior dapur sangat ideal.

Sebab, putih melambangkan kesucian dan kebersihan, serta dapat menyeimbangkan makanan dan wadah berwarna-warni yang biasanya ditemukan di dapur.

Kita juga dapat memilih warna berdasarkan lima elemen Feng Shui. Gunakan warna-warna bumi, seperti coklat dan kuning, jika menginginkan tampilan dan stabilitas yang lebih membumi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com