Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Birkin hingga Kelly, Berikut 7 Tas Hermes yang Bisa Jadi Investasi

Kompas.com - 04/06/2022, 12:39 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tidak ada yang lebih baik daripada berinvestasi pada suatu barang yang nilainya dapat terus meningkat dari waktu ke waktu.

Namun, selain emas atau barang berharga lainnya, tahukah bahwa tas Hermes ternyata juga mampu melakukan hal yang sama?

Pada tahun 2016, majalah Time pernah mengutip situs tas mewah dunia, Baghunter, yang mengatakan bahwa tas Hermes Birkin merupakan investasi yang lebih baik daripada emas.

Baca juga: Merek-merek Tas Branded yang Cocok untuk Investasi, Sudah Tahu?

Bukan hanya karena harganya saja yang mahal, tas Hermes juga memancarkan status simbol kemewahan tersendiri dari para pemiliknya.

Dari sejumlah rilisannya, ada beberapa jenis tas Hermes yang paling direkomendasikan jika ingin dijadikan yang menjanjikan.

Berikut daftarnya, dikutip dari Lifestyle Asia.

1. Birkin

Hermes Birkin adalah sebuah tas tangan mewah hasil dari pertemuan yang tidak terduga antara Jean-Louis Dumas dan penyanyi sekaligus aktris Jane Birkin.

Kolaborasi ini tercipta dari keluhan Jane sebagai seorang ibu yang tidak dapat menemukan tas yang bisa memuat banyak barang.

Maka jadilah sebuah tas tangan yang sangat fungsional dan memiliki ruang khusus untuk botol bayi.

Seiring berjalannya waktu, tas ini juga didambakan oleh para selebritas seperti Victoria Beckham, Kim Kardashian, Kylie Jenner, Jennifer Lopez, dan masih banyak yang lain.

Sayangnya, koleksi Hermes Birkin hanya tersedia dua kali dalam setahun saja, dengan gaya, warna , dan ukuran yang bervariasi.

Jadi kita tidak bisa membeli warna dan ukuran tertentu sesuai keinginan begitu saja di butiknya.

Tas ini bahkan tidak dijual secara online atau di situs web resmi Hermes, sehingga menjadikannya barang yang langka dan meningkatkan harganya.

Baca juga: Curi Perhatian, Gaya Travis Scott Bawa Tas Hermes Raksasa

2. Kelly

Hermes masih menjadi salah satu merk tas terbaik untuk dijadikan investasi Hermes masih menjadi salah satu merk tas terbaik untuk dijadikan investasi
Salah satu tas tangan paling ikonik yang diciptakan oleh Robert Dumas adalah Hermes Kelly.

Tas tangan berbentuk trapesium untuk wanita ini memiliki dua gusset segitiga, dua tali samping, pegangan, dan cutout flap.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com