Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Christian Dior Bikin Alat Berkebun "Sultan", Mau Beli?

Kompas.com - 21/06/2022, 21:06 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dalam industri mode beragam hal bisa menjadi inspirasi dalam pembuatan koleksi terbaru.

Seperti yang dilakukan Dior pada Musim Semi/ Panas 2022 ini dengan meluncurkan koleksi anyar berupa peralatan berkebun.

Kim Jones yang merancang koleksi ini secara khusus mengangkat kecintaan Christian Dior -pendiri Dior- kepada bunga dan taman.

Meskipun terlihat nyeleneh, brand tersebut faktanya mampu membawa nuansa haute couture dalam alat berkebun buatannya.

Baca juga: Terbaru, Kolaborasi Dior x Birkenstock Terinspirasi dari Berkebun

Peralatan berkebun bikinan Dior terdiri dari tiga bagian, yakni kursi lipat, sekop, dan garpu tanah.

Kursi lipat yang dirancang dengan bentuk saddle dapat menggantung sekop dan garpu tanah berukuran kecil.

Kursi lipat dibuat dari kulit sapi muda yang tersedia dalam dua warna, yakni hitam maupun putih.

Tidak lupa, Dior turut menambahkan kantong berukuran sedang dengan pengait berbentuk D-ring.

Sekop dan garpu tanah yang menjadi set dalam koleksi alat berkebun Dior juga diwarna senada dengan kursi lipat.

Dua garden tools tersebut tampak mewah berkat pegangan dibalut kulit yang menampilkan jahitan rapi.

Baca juga: Ibunya Diremehkan, Wanita Singapura Ini Balas Dendam Borong Dior

Bahkan, di bagian ujungnya juga tersemat logo Dior yang menambah kesan "wah" untuk sebuah set peralatan berkebun.

Demi memudahkan kolektor, Dior sengaja merancang koleksi terbarunya supaya dapat dilipat.

Namun, sebaiknya alat berkebun buatan Dior disimpan dalam kotak khusus agar terlihat seperti baru setiap saat.

Alat-alat Dior yang dirilis bertepatan dengan Musim Semi/ Panas 2022 dibanderol seharga 7.100 Poundsterling atau setara Rp 130 juta.

Besaran tersebut tentu terbilang mahal untuk set peralatan berkebun.

Namun, mengingat yang pembuatnya adalah Dior, tentu faktor ini bisa dikompromikan oleh "sultan" yang ingin membelinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com