Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Korban Bullying di Tempat Kerja? Lakukan 7 Hal Ini

Kompas.com - 25/06/2022, 09:18 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bullying atau perundungan adalah bahaya laten yang dapat ditemui di mana pun, termasuk tempat kerja.

Fenomena itu sebenarnya merupakan ironi karena tempat kerja ternyata menjadi ruang tidak aman bagi orang-orang tertentu.

Lebih parahnya, bullying yang sudah mengakar di banyak perusahaan tidak ditangani secara serius.

Padahal tempat tersebut seharusnya bisa mengakomodir semua orang di dalamnya agar skill dan kariernya dapat berkembang.

Baca juga: 6 Komentar di Tempat Kerja yang Mengganggu Secara Psikologis

Tindakan yang termasuk bullying

Perundungan di tempat kerja alias workplace bullying adalah perilaku berulang untuk menyakiti bahkan mengintimidasi orang lain.

Psikolog Tara de Thouars mengatakan, bullying dapat dilakukan secara langsung maupun secara online oleh si pelaku.

"Orang-orang yang merasa punya power lebih bisa melakukan tindakan yang menyakiti orang lain, bisa fisik maupun psikis," kata Tara dalam webinar x Campus Marketeers Club, Jumat (24/6/2022).

"Saling ngegosipin, terus semua orang kemudian ngegenk, itu juga termasuk bullying."

Dalam praktiknya, tindakan tidak terpuji itu melibatkan tiga pihak yang terdiri dari pelaku, target, dan saksi.

Baca juga: Kenapa Anak Jadi Pelaku Bullying? Ini Alasannya...

Pelaku adalah orang yang menyerang titik lemah target supaya mereka terlihat berkuasa dan ketidakmampuan dirinya tertutupi.

Sementara target atau korban adalah orang yang disasar secara sengaja dan berulang untuk dipermalukan.

Dan yang ketiga adalah saksi sebagai orang yang tidak memiliki pemahaman cukup soal cara menghadapi bullying di tempat kerja.

Saksi seringkali berdiam diri padahal mereka mempunyai peranan penting untuk mengintervensi perilaku bullying.

Cara menghadapi bullying di tempat kerja

Seperti yang sudah disebutkan bahwa bullying merupakan bahaya laten.

Jadi, setiap orang harus paham bagaimana cara menghadapi tindakan yang tidak terpuji tersebut di tempat kerja.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com