Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/07/2022, 09:00 WIB
Dinno Baskoro,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Foxnews

KOMPAS.com - Entah disadari atau tidak, mungkin sejauh ini kita sudah mengonsumsi berbagai jenis makanan atau minuman yang ternyata berbahaya untuk kesehatan otak.

Beberapa makanan yang berbahaya itu biasanya dikemas dalam rasa yang lezat dan menggugah selera.

Tapi jika dikonsumsi secara berlebihan hingga jangka panjang, efeknya bisa mengganggu kesehatan, meningkatkan risiko demensia, bahkan memperburuk kondisi kesehatan mental.

Oleh karena itu, kurangi dari sekarang bila kita masih sering mengonsumsi lima jenis makanan dan minuman berikut yang berbahaya untuk kesehatan otak.

Baca juga: 7 Pedoman Diet Sehat untuk Menghindari Batu Ginjal

1. Jus buah kemasan dan minuman manis lainnya

Kalori kental manis menjadi pelengkap nikmat sajian salad buah dengan jus buah mangga yang menyegarkan.DOK. PEXELS/Anete Lusina Kalori kental manis menjadi pelengkap nikmat sajian salad buah dengan jus buah mangga yang menyegarkan.

Tidak sedikit orang yang meminum jus buah kemasan saat pagi dan menjadi bagian dari menu sarapan.

Tanpa disadari, minuman itu berdampak buruk dan bisa memengaruhi kesehatan otak.

Jus buah dalam kemasan memang menawarkan sejumlah manfaat yang terkandung pada buah. Tapi di balik itu, ada pemanis buatan yang perlu dikurangi jumlah konsumsinya.

"Konsumsi minuman manis dapat menurunkan total volume otak dan volume hipokampus," kata Susan Kelly, ahli diet di Pasific-Analytics, seperti dilansir Foxnews.

Dalam mengonsumsi buah, lebih baik dikonsumsi langsung dalam keadaan segar, atau bikinlah jus sendiri.

Di samping itu, minuman berlabel "diet" bisa berbahaya bagi otak.

Para ahli kesehatan mengatakan, minuman dengan label diet itu seringkali "menipu" seseorang dan menganggap bahwa minuman itu sehat.

Sehingga banyak orang mengira minuman seperti itu aman dan seringkali dikonsumsi berlebihan.

"Penelitian menunjukkan, minuman ringan diet dikaitkan dengan risiko depresi," kata Sheetal DeCaria, ahli kesehatan mental di Revitalizemedcenter. 

2. Minum alkohol dalam jangka panjang

Efek buruk alkohol tidak hanya terhadap organ hati. Jika mencari daftar makanan penyebab perut buncit, alkohol adalah salah satunya -meski ini tergolong kelompok minuman.SHUTTERSTOCK Efek buruk alkohol tidak hanya terhadap organ hati. Jika mencari daftar makanan penyebab perut buncit, alkohol adalah salah satunya -meski ini tergolong kelompok minuman.

Halaman:
Sumber Foxnews
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com