Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Khasiat Beras Hitam untuk Kesehatan, Apa Saja?

Kompas.com - 08/07/2022, 19:17 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Di sisi lain, beras hitam dapat menyehatkan sistem pencernaan, obesitas, dan menurunkan berat badan karena kandunga protein dan seratnya.

5. Mengurangi peradangan

Nutrisi dan antioksidan nabati dalam beras hitam membantu mengurangi pembengkakan di tubuh.

Baca juga: Cara Masak Beras Hitam Seperti Peserta MasterChef Indonesia

Czerwony mengatakan bahwa makan nasi hitam juga meringankan gejala peradangan, seperti radang sendi dan dermatitis atau peradangan kulit.

Cara memasak beras hitam

Jika tertarik mengonsumsinya, beras hitam bisa direndam terlebih dahulu selama 30-60 menit.

Perlu diingat bahwa beras hitam perlu dibersihkan terlebih dulu untuk menghilangkan arsenik.

Kemudian rebus, kukus, atau goreng beras hitam meski waktu memasaknya memakan waktu 30-60 menit.

Supaya beras hitam tidak terkontaminasi, simpanlah dalam wadah kedap udara di tempat yang sejuk, kering, dan gelap hingga enam bulan.

Sementara nasi hitam dapat disimpan di lemari es dalam wadah kedap udara selama 3-5 hari.

"Orang dengan penyakit celiac atau intoleransi gluten dapat dengan aman makan nasi hitam,” kata Czerwony.

Di sisi lain, nasi hitam sebaiknya dikonsumsi dalam jumlah sedang untuk mengantisipasi sakit perut, kembung, atau perut bergas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com