Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama Hiatus, Cameron Diaz Fokus Menjadi Ibu dan Pengusaha Wine

Kompas.com - 13/07/2022, 06:06 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber CBS News


KOMPAS.com - Cameron Diaz sempat menjadi artis Hollywood paling hits di awal tahun 1990 hingga 2000-an.

Banyak film yang dibintanginya menuai sukses di pasaran. Sebut saja ketika film komedi The Mask yang "meledak" di bioskop di tahun 1994.

Kemudian salah satu film yang membuat namanya semakin melambung adalah Charlie's Angels.

Selama 20 tahun berkarier, Diaz sudah membintangi sekitar 40 peran dengan karakter unik dan berbeda.

Aksinya dalam memerankan suatu tokoh itulah yang membuatnya dikenal sebagai aktris di atas usia 40 tahun dengan bayaran tertinggi.

Meski begitu, Cameron Diaz membuat keputusan yang cukup mengagetkan publik saat dirinya berada di puncak karier.

Tepatnya di tahun 2014, Diaz memilih hiatus atau rehat dari industri yang sempat melejitkan namanya itu.

"Ketika Anda telah melakukan pekerjaan dengan baik dan itu menghabiskan seluruh hidup Anda begitu lama."

"Mungkin memang sudah saatnya saya pergi. Saya ingin mundur sejenak. Saya dapat melakukan banyak hal yang baik bagi kehidupan saya."

Begitu kata Cameron Diaz saat diwawancarai CBS Saturday Morning, seperti dilansir CBS News.

Sejak saat itu, dia benar-benar tidak terlihat di dunia perfilman baik di depan atau di balik layar.

Baru-baru ini, Cameron Diaz mengumumkan bahwa dia bakal comeback ke layar lebar dalam sebuah film berjudul "Back in Action".

Film yang diperankannya itu akan menampilkan sejumlah aktris terkenal lainnya, seperti Jamie Foxx dan dijadwalkan tayang dalam waktu dekat.

Baca juga: Sinopsis There’s Something About Mary, Cameron Diaz Dicintai Tiga Pria

Kesibukan Cameron Diaz selama hiatus

Cameron Diaz dan suaminya, Benji Madden Cameron Diaz dan suaminya, Benji Madden

Dari 2014 hingga 2022, artinya sudah delapan tahun hiatus dari dunia perfilman, Diaz mengakui bahwa waktunya dibagi untuk sesuatu yang berharga, yaitu keluarga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com