Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/07/2022, 07:43 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perut kembung merupakan kondisi yang ditandai dengan rasa tidak nyaman di bagian perut.

Gas yang terlalu banyak dalam lambung dan usus dapat menimbulkan gejala seperti perasaan perut penuh atau perut kembung.

Kendati tergolong keluhan yang umum, perut kembung dapat memicu ketidaknyamanan dan mengganggu aktivitas sehari-hari.

Ada banyak obat-obatan untuk membantu mengatasi kembung, tetapi kita juga bisa menggunakan cara alami.

Berikut adalah solusi alami mengobati perut kembung, dikutip dari laman Lifestyle Asia:

1. Diet intermiten

Diet intermiten atau diet puasa adalah pilihan sebagian besar pelaku diet.

Studi menunjukkan, orang yang menerapkan diet intermiten mengaku melihat perbaikan dalam masalah kembung kurang dari seminggu.

Dalam diet ini, kita hanya makan selama delapan jam sehari, sedangkan 16 jam sisanya kita berpuasa.

Baca juga: Ternyata, Puasa Intermiten Dapat Bantu Sembuhkan Kerusakan Saraf

2. Adas

Adas terbukti membantu memperbaiki sistem pencernaan yang sudah digunakan dalam pengobatan tradisional untuk mengatasi kembung hingga sakit perut yang parah.

Berdasarkan studi terbaru, tanaman dan biji adas mengandung sifat anti-inflamasi, antibakteri, dan anti-jamur.

Biji dan bubuk adas dapat ditambahkan ke hampir semua masakan. Kita bahkan bisa membuat teh dengan mencampur adas dengan air panas dan lemon.

3. Jahe

Jahe merupakan salah satu bahan anti-inflamasi yang paling efektif dan kuat bila dikonsumsi langsung. Selain itu, jahe juga ditemukan dalam bentuk suplemen dan teh.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com