KOMPAS.com - Brand peralatan rumah tangga Modena meluncurkan tiga kulkas terbaru sekaligus.
Kulkas teranyar bikinan Modena kali ini dikembangkan dengan teknologi yang mampu menjaga makanan tetap awet.
Hal itu dilakukan Modena untuk mencegah kerusakan makanan ketika masa penyimpanan di dalam kulkas.
Dengan begitu makanan masih dapat dikonsumsi setelah beberapa waktu disimpan, sekaligus meminimalisasi food waste atau sampah makanan.
Baca juga: Modena Luncurkan Inovasi Baru Wujudkan Dapur Cantik dan Tetap Nyaman
"Sustainability juga harus berjalan beriringan bersama konsumen," kata Product Manager Modena, Satrio Mulyo, dalam keterangan pers, Kamis (21/7/2022).
"Seri kulkas terbaru Moderna dilengkapi beragam fitur supaya bahan makanan tetap segar dan sehat dikonsumsi sehingga tidak terbuang sia-sia," tambahnya.
Tiga kulkas terbaru yang diluncurkan oleh Modena terdiri dari RF 4300 SDBK, RF 4920 MABG, dan RF 3151 TGDS.
Dari tiga kulkas yang ditawarkan, RF 4920 MABG menjadi salah satu lemari pendingin yang dibekali oleh Modena dengan Smart Digital Control.
Fitur tersebut memungkinkan pengaturan temperatur dan mode ruangan pendingin dan pembeku.
RF 4920 MABG juga memiliki beberapa mode, seperti Holiday yang mampu menghemat listrik saat akan meninggalkan rumah untuk beberapa waktu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.