Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arloji Richard Mille Charles Leclerc yang Dicuri Terjual di Spanyol

Kompas.com - 28/07/2022, 06:36 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Arloji Richard Mille kustom milik bintang Formula 1 tim Ferrari, Charles Leclerc yang dicuri di Italia beberapa bulan lalu muncul di Spanyol.

Richard Mille 67-02 --arloji yang dimaksud, terjual di pasar gelap dengan harga sekitar sepertiga dari harga aslinya.

Seperti diberitakan Supercar Blondie, para pencuri hanya menerima sekitar 200.000 dollar AS atau lebih kurang Rp 2,9 miliar dari penjualan arloji curian tersebut.

Agak sulit menentukan nilai Richard Mille 67-02 milik Leclerc, sebab arloji ini dibuat khusus untuk sang pembalap, bukan barang yang diproduksi massal.

Namun diperkirakan nilai dari seri 67-02 itu berada di kisaran 350.000 dollar AS-500.000 dollar AS (sekitar Rp 5,2 miliar-Rp 7,4 miliar).

Diberitakan sebelumnya, pada 24 April 2022 peristiwa pencurian arloji terjadi ketika Leclerc tengah berjalan-jalan di Viareggio, kota di sisi utara Tuscan, Italia pada malam hari.

Saat itulah, sekelompok orang datang dan menghampirinya untuk meminta tanda tangan.

Baca juga: Arloji Richard Mille Milik Pembalap F1 Charles Leclerc Raib Dirampok

Arloji Richard Mille Milik Charles Leclerc yang Dicuri Arloji Richard Mille Milik Charles Leclerc yang Dicuri

Satu orang menjambret arloji Richard Mille, sedangkan beberapa orang yang berkerumun mengalihkan perhatian Leclerc. Akibatnya, ia tidak menyadari arlojinya raib.

Leclerc sedang bersama pelatihnya, Andrea Ferrari ketika insiden itu terjadi. Mereka lalu melaporkan kasus pencurian ke pihak berwajib.

Aparat kepolisian Italia menyimpulkan pencurian tersebut kemungkinan sudah direncanakan dan ada kaitannya dengan geng mafia terkenal dari wilayah Campania, Italia.

Kepolisian juga mengatakan, para pencuri sepertinya tidak menyadari jika arloji milik Leclerc itu adalah arloji kustom, sehingga lebih sulit untuk dijual.

Richard Mille 67-02 yang dirancang khusus untuk Leclerc itu dikustom dalam sentuhan warna merah dan putih yang mewakili bendera Monako, negara asal Leclerc.

Pihak Richard Mille menerangkan, setiap jam tangan yang keluar dari pabrik diberi nomor seri.

Artinya, sulit menjual jam tangan Richard Mille di pasar terbuka jika barang tersebut diperoleh secara ilegal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com