Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kolaborasi Kim Seo Ryong dan Iwan Tirta, Batik Jadi Alat Diplomasi di Korsel

Kompas.com - 12/08/2022, 21:46 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Masyarakat Korea Selatan yang tertarik memadukan batik sebagai outfit-nya kini tak perlu jauh-jauh pergi ke Indonesia.

Pasalnya wastra Nusantara itu sudah hadir secara eksklusif di butik Kim Seo Ryong di Gangnam, Korsel per Agustus tahun ini.

Ya, hadirnya batik di Korsel merupakan buah dari kolaborasi Kim Seo Ryong dan Iwan Tirta Private Collection yang diumumkan belum lama ini.

Baca juga: Dua Teknik Pewarnaan Batik Baru Tampil di Peragaan Busana Iwan Tirta

Kim Seo Ryong merupakan brand fesyen asal Korsel yang karyanya pernah dikenakan boyband BTS hingga aktor Lee Min Ho.

Sementara Iwan Tirta yang namanya tidak asing di telinga masyarakat Indonesia mendapat julukan sebagai maestro batik Tanah Air.

Nah, melalui kolaborasi antarjenama fesyen dari dua negara itulah lahir Resort Collection 2022/23.

Koleksi tersebut sudah diluncurkan secara virtual di dua negara sekaligus, yakni Indonesia dan Korsel, pada Jumat (12/8/2022).

Batik jadi alat diplomasi Indonesia-Korsel

Kim Seo Ryong x Iwan TirtaKim Seo Ryong Kim Seo Ryong x Iwan Tirta
Kolaborasi antara Kim Seo Ryong dan Iwan Tirta tentu menjadi tonggak bagi batik agar semakin akrab di telinga masyarakat Korsel.

Bahkan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Seoul, Korsel memfasilitasi kerja sama antara Kim Seo Ryong dan Iwan Tirta.

Hal itu dibuktikan dengan dijadikannya peluncuran Resort Collection 2022/23 sebagai pembuka Festival Indonesia 2022.

Ajang tersebut memang digelar untuk mempromosikan sektor ekonomi kreatif dan budaya Tanah Air di Korsel.

Baca juga: Pusaka Iwan Tirta, Kisah yang Belum Terungkap

Dalam hal ini, Duta Besar (Dubes) RI untuk Korsel, Gandi Sulistiyanto, menggatakan batik menjadi alat diplomasi bagi hubungan bilateral dengan Korsel.

Ia menerangkan, ketika memperkenalkan Indonesia kepada masyarakat Korsel, pihaknya menggunakan pendekatan struktural dan kultural.

Batik disebut Sulis sebagai bagian dari pendekatan kultural yang diharapkan lebih mudah diterima oleh masyarakat Korsel.

"Kolaborasi itu mencerminkan batik tidak hanya sebagai warisan budaya bangsa tetapi juga wearable arts dan produk kreatif," ujar Sulis dalam peluncuran Resort Collection 2022/23.

Lebih lanjut, Sulis berharap hadirnya batik di butik Kim Seo Ryong dapat memudahkan masyarakat Korsel yang kepincut dan ingin membeli kain tradisional ini.

"Inilah cara saya agar targetnya masyarakat Korea bisa mencintai batik," ungkap Sulis.

"Karena sebagian dari mereka (bilang) kepada saya ingin memiliki (batik), ke mana harus membeli."

 

Detail koleksi

Kim Seo Ryong menilai kolaborasinya bersama Iwan Tirta menjadi sebuah perspektif redefinisi menswear modern melalui batik.

Ia jatuh hati dengan batik lantaran kain tradisional ini dibuat dengan teknik pengerjaan yang tinggi.

Tidak berhenti sampai di situ, Kim juga menilai pengolahan batik merupakan tantangan karena keterbatasan ukuran kain dan motif yang penuh makna.

Faktor itulah yang membuat batik tidak bisa sembarangan ditempatkan dan harus sesuai pakem.

Baca juga: Koleksi Masterpiece Iwan Tirta di Plasa Senayan

Batik yang dimanfaatkan oleh Kim Seo Ryong lantas muncul dalam berbagai potongan, seperti bomber jacket, flare pants, jas, hingga long coat.

Lewat koleksi itu pula Kim Seo Ryong memilih motif batik bernuansa cerah yang ia nilai timeless.

Motif batik yang demikian juga disebut Kim Seo Ryong sesuai dengan kalangan mapan di negaranya.

"Koleksi yang didesain oleh Kim Seo Ryong kali ini, menjadi sebuah pencapaian baru di mana batik dapat menarik perhatian kalangan bergengsi di pasar internasional," kata CEO PT Iwan Tirta, Widiyana Sudirman.

Seperti yang sudah disebutkan bahwa Resort Collection 2022/23 bisa dijumpai di butik Kim Seo Ryong di Gangam, Korsel mulai Agustus tahun ini.

Calon pembeli dapat menilik ketersediaan koleksi melalui www.kimseoryong.com dan akun Instagram @kimseoryong.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by kimseoryong (@kimseoryong)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com