Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/08/2022, 09:11 WIB
Anya Dellanita,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Daily Paws

KOMPAS.com - Bagi pemilik kucing, mengetahui ciri-ciri kucing hamil adalah hal wajib. Sebab, kucing hamil membutuhkan perawatan berbeda, mulai dari makanan hingga tempat untuk melahirkan nanti.

Sayangnya, mengetahui ciri-ciri kucing hamil bisa menjadi sulit, terutama jika kita tidak melihat kucing piaraan kita mendekati kucing jantan.

Kendati demikian, sebenarnya ada beberapa cara untuk mengetahuinya, seperti tes darah, meski harganya tidak murah.

Tetapi, ada beberapa cara untuk mengetahui ciri kucing hamil yang lebih murah.

Berikut ini adalah ciri-ciri kucing hamil menurut dokter hewan dan pemilik Park Hill Veterinary Medical Center di Denver, Colorado, AS, Margot Vahrenwald.

Baca juga: 7 Aroma yang Dibenci Kucing, Bisa Cegah Buang Air Sembarangan

Siklus birahi berubah

Tanda paling awal kucing hamil adalah perubahan siklus birahinya,

Saat kucing sedang birahi dan siap kawin, kucing biasanya lebih vokal, gelisah, lebih sering grooming, dan mencari perhatian ekstra.

Nah, kucing yang tidak disteril biasanya birahi selama 2-3 minggu selama 3-5 hari.

Jika ada perubahan perilaku saat masa birahi atau malah tidak nampak siklus birahi sama sekali, kemungkinan besar kucing kita tengah hamil.

Bertambah berat dan makan lebih banyak

Menurut Vahrenwald, sebenarnya tanda kucing hamil yang paling mudah dilihat adalah tubuh yang lebih gemuk dan lebih berat.

Kendati demikian, kenaikan berat badan kucing biasanya baru terjadi sekitar 2-3 minggu sejak kucing hamil.

Lalu saat bersiap untuk melahirkan, kucing akan mulai makan lebih banyak.

Baca juga: Apakah Kucing Bisa Tahu Saat Pemiliknya Sedang Sedih? Ini Kata Pakar

Kucing hamil membutuhkan makanan 25 persen lebih banyak daripada biasanya, dan menurut Vahrenwald, sebaiknya ganti makanan dengan makanan khusus untuk anak kucing.

"Induk kucing membutuhkan kalori ekstra dari makanan anak kucing," kata Vahrenwald.

Morning sickness

Sama seperti manusia, rupanya kucing bisa mengalami morning sickness, meski cukup jarang terjadi.

Jika mengalami morning sickness, kucing bisa terlihat tidak nafsu makan, muntah-muntah, atau kelelahan.

Puting nampak membengkak dan berubah warna

Puting kucing hamil akan berubah warna menjadi lebih gelap dalam 3-4 minggu terakhir kehamilan dan akan membesar karena susu.

Namun, tanda ini bisa sulit terlihat karena kebanyakan kucing memiliki banyak bulu yang menutupi putingnya.

Baca juga: Kucing Tidak Mau Makan? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Perubahan sifat

Saat kucing hamil, kemungkinan kita akan menyadari bahwa kucing terlihat lebih affectionate, manja dan sering menempel pada kita.

Namun saat mendekati masa akhir kehamilan, kucing akan lebih tertutup dan mulai melakukan “nesting” atau mencari tempat nyaman untuk melahirkan.

Halaman:
Sumber Daily Paws
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com