Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Koleksi Materpiece Uniqlo, Mudahkan Padu-padan Outfit Sehari-hari

Kompas.com - 20/08/2022, 18:34 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Mulai dari Blus Rayon, Ultra Stretch Skinny High Rise Jeans, Kids Heattech Katun T-Shirt, dan BT Legging.

Blus Rayon merupakan atasan wanita berbahan katun lembut yang bisa menunjang kenyamanan dan menampilkan sisi elegan.

Produk tersebut bisa menjadi pilihan bagi kaum hawa apabila ingin tampil modis namun tetap sederhana.

Kemudian, Ultra Stretch Skinny High Rise Jeans merupakan celana panjang wanita yang terbuat dari bahan jeans.

Baca juga: Kolaborasi Uniqlo x Mame Kurogouchi, Kental Nuansa Cewek Bumi

Uniqlo mengatakan, Ultra Stretch Skinny High Rise Jeans dapat dipakai berkegiatan di luar ruangan.

Sementara itu, Kids Heattech Katun T-Shirt disebut Uniqlo punya keunggulan 1,5 kali lebih hangat daripada produk Heattech regular.

Kids Heattech Katun T-Shirt terbuat dari bahan ultra stretch dengan fluffy brushed lembut yang menunjang kenyamanan anak, terutama di cuaca dingin.

Koleksi anak lainnya dari Uniqlo, yakni BT Legging, memiliki waistband yang elastis dan terbuat dari bahan lentur.

Bahan itu menjadikannya sangat nyaman dikenakan sehari-hari serta dengan mudahnya mengakomodir setiap gerakan aktif anak.

"Masterpiece merupakan momen untuk memperkenalkan semua lini pakaian yang disempurnakan dan dirancang untuk memenuhi kebutuhan hidup dan tak lekang oleh waktu," tulis Uniqlo.

Uniqlo menerangkan bahwa koleksi Masterpiece bisa didapatkan oleh pelanggan melalui toko resminya dan situs resmi uniqlo.com.

Baca juga: Sentuhan Klasik dalam Koleksi LifeWear Fall/Winter 2022 Uniqlo

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com