Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luna Maya Rayakan Ulang Tahun Ke-39, Simak Caranya Menjaga Penampilan

Kompas.com - 29/08/2022, 08:23 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

KOMPAS.com - Luna Maya baru saja merayakan ulang tahun ke-39 pada akhir pekan lalu.

Lewat unggahan di Instagram-nya, ia membagikan sejumlah hadiah yang didapat dari para sahabatnya untuk menandai pertambahan usianya itu.

Via media sosialnya juga diketahui bahwa perempuan asal Bali itu kini sedang asyik menikmati liburan di Pulau Komodo bersama orang-orang terdekatnya.

Baca juga: Inspirasi Pertemanan ala Luna Maya dan Sophia Latjuba, Seperti Apa?

Tips menjaga penampilan ala Luna Maya

Luna Maya membuktikan kecantikannya tetap terjaga meski usianya terus bertambah.

Founder NAMA Beauty ini bahkan disebut-sebut sebagai salah satu artis Indonesia dengan kulit paling flawless.

Dengan atau tanpa make up, ia selalu berhasil menampilkan pesonanya karena kesehatan kulitnya yang terjaga.

Tentunya, penampilannya itu tidak didapat begitu saja tanpa upaya apa pun.

Sahabat Ayu Dewi itu dikenal memiliki beberapa rutinitas yang bermanfaat untuk menjaga penampilannya, baik kesehatan kulit maupun fisik.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut adalah tips menjaga penampilan ala Luna Maya yang baru saja berulang tahun ke-39 tahun.

Minum jus setiap pagi

Luna Maya menerapkan gaya hidup sehat dengan rutin minum jus setiap pagi, yang terdiri dan buah dan sayuran.

Kebiasaan tersebut didapatnya dari sang ibu yang merupakan penganut vegetarian sejak dulu.

Meski masih makan daging, bintang serial Suka Duka Berduka ini masih tetap mempertahankan kebiasaan sehat yang dimulainya sejak kecil itu.

Biasanya, ia selalu memilih kombinasi buah dan sayuran yang berbeda untuk dinikmati setiap pagi, sebelum memulai aktivitas.

Baca juga: Adu Gaya Luna Maya dan Sophia Latjuba, Tetap Cantik Karena Olahraga

Menjalani berbagai olahraga

Bintang film Suzanna, Bernapas dalam Kubur ini juga dikenal aktif berolahraga dengan berbagai variasi.

Lewat akun Instagram-nya, kita bisa melihat jika ia merupakan penggila olah tubuh termasuk bersepeda, lari, trekking, dan golf.

Ia bahkan masih melakoni hobinya itu ketika sedang traveling ke luar kota maupun negara lain.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Luna Maya (@lunamaya)

Baca juga: Mengenal Chiropractic dengan Y Strap, seperti Dilakukan Luna Maya

Self reward

Luna Maya juga menerapkan gaya hidup sehat untuk kesehatan emosionalnya, bukan cuma bagi kebugaran fisik.

Caranya dengan ritual sederhana di malam hari untuk mengapresiasi diri dan segala hal yang telah dilakukannya.

"Tiap malam gue mau tidur, gue cuma peluk gini, 'thank you, you did a very good job today'," katanya, dikutip dari kanal Youtube Denny Sumargo.

Baca juga: Serba-serbi Self-Reward, dari Manfaat hingga Rekomendasi yang Cocok

Ia melakukannya sebelum tidur untuk berterima kasih pada dirinya sendiri atas semua hal yang telah dijalaninya.

Selain itu, nominator Piala Citra ini juga secara rutin menjalani self reward setelah kegiatan yang padat atau hal menantang yang diselesaikannya.

Misalnya berlibur ke luar negeri, menikmati konser boyband favorit atau sekadar makan mi instan.

Luna Maya saat menonton konser BTS Permission To Dance On Stage - Las Vegas, di Allegiant Stadium, Las Vegas, Amerika Serikat, Sabtu, 16 April 2022.Instagram @lunamaya Luna Maya saat menonton konser BTS Permission To Dance On Stage - Las Vegas, di Allegiant Stadium, Las Vegas, Amerika Serikat, Sabtu, 16 April 2022.
"Self reward itu penting ya. Kayaknya saya makan mi instan itu setahun sekali. Saya tahu mi instan itu kan enak banget, tapi harus dijaga banget."

Namun, ia mengingatkan untuk tidak terlalu sering menjalani self reward tersebut karena bisa mengurangi keistimewaannya.

Baca juga: Seperti Luna Maya, Kenapa Cewek Zaman Sekarang Suka Cowok Korea?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com