Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Virgo Simak, Hindari 3 Hal Ini agar Aura Zodiakmu Bersinar

Kompas.com - 07/09/2022, 19:26 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pertengahan Agustus hingga September menjadi waktu yang tepat bagi Virgo untuk menunjukkan dirinya.

Setelah berkutat dengan si dominan Leo, akhirnya Virgo dapat menebarkan auranya kepada orang-orang di sekitar.

Virgo dikenal sebagai zodiak yang pekerja keras, bertanggung jawab, punya kepercayaan diri, sekaligus dapat diandalkan.

Tidak mengherankan apabila orang-orang yang berzodiak Virgo punya keinginan untuk memberikan yang terbaik.

Namun, pesona mereka sepanjang 23 Agustus hingga 22 September dapat terhalang kalau tidak berhati-hati.

Baca juga: Intip Peluang Asmara dan Karier Virgo di 2022, Seperti Apa?

Pasalnya ada beberapa hal yang membuat Virgo terganggu untuk masalah waktu hingga hubungan dengan orang lain. Apa sajakah itu?

Hal yang harus dihindari Virgo

1. Si agresor

Orang-orang yang berzodiak Virgo sebaiknya berani mengatakan "tidak" terhadap tekanan yang diberikan teman-temannya.

Mereka juga perlu menghindari dari orang-orang yang manipulatif dan memiliki sikap kompetitif.

Selain itu, selama masa jaya Virgo di Agustus hingga September ini, ada baiknya mereka melakukan self love.

Kalau pun si Virgo bertemu dengan orang lain yang tidak menghargai caranya merawat diri, mereka tidak layak untuknya.

2. Si social butterfly

Selama Agustus hingga September ini, Virgo kemungkinan mendapat godaan untuk pergi ke berbagai acara.

Namun, banyaknya ajakan ataupun undangan yang harus dipenuhi bisa membuat Virgo kewalahan di penghujung hari.

Karena alasan itulah mereka disarankan untuk membangun komunikasi yang jelas dengan orang-orang ekstrovert di sekitarnya.

Jadwalkan juga waktu untuk memanjakan diri dan ngobrolin topik-topik yang bermakna ketimbang julid.

3. Si flake

Virgo perlu memahami kalau mereka perlu melakukan penjadwalan lebih dulu dan mengatur rutinitasnya.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com