Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 13/09/2022, 06:30 WIB
Anya Dellanita,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Namun tidak perlu terlalu panik. Tidak mau makan tidak selalu menunjukkan bahwa kucing kita berada dalam keadaan darurat atau dapat menyebabkan kematian mendadak.

Baca juga: Cara Mengetahui Apa Ras Kucing Peliharaan Kita

Kendati demikian, hilangnya nafsu makan kucing bukan pertanda baik, terutama jika kucing kita sudah tua.

  • Terlihat berantakan

Kucing yang aktif atau senang berada di luar rumah mungkin akan terkihat berantakan dan kotor setelah bermain.

Namun, kucing merupakan hewan yang bersih dan akan selalu mencoba membersihkan tubuhnya sesegera mungkin.

Sayangnya, kucing yang akan mati biasanya tidak lagi memiliki tenaga untuk membersihkan tubuhnya sendiri.

Keadaan kucing pun akan diperparah jika bulu-bulunya mulai rontok dalam jumlah yang tidak normal.

Tak jarang, kondisi kucing yang berantakan ini dibarengi dengan hilangnya nafsu makan, yang membuat kucing nampak lebih kurus dari biasanya.

  • Tidak dapat melihat atau bernapas dengan baik

Ada beberapa tanda kucing akan mati yang berhubungan dengan pengelihatan dan pernapasannya:

  • Mulai berjalan ke arah dinding, yang dapat menjadi tanda bahwa kucing mulai kehilangan kemampuan melihatnya.
  • Bergerak lambat dan banyak diam, yang mengindikasikan hilangnya kemampuan kucing untuk berpikir cepat akibat penyakit yang dideritanya
  • Pernapasan yang tidak stabil. Hal ini selalu menjadi masalah serius karena dapat menunjukkan bahwa sistem pernapasan kucing bermasalah dan harus segera ditangani.

Lalu perlu diingat, terkadang kita kesulitan menentukan apakah kucing kita sedang sakit atau sekarat hanya dengan melihat perilakunya.

Baca juga: Mengedipkan Mata Perlahan, Trik agar Kucing Menyukai Kamu

Jadi jika mengalaminya, sebaiknya segera hubungi atau kunjungi dokter hewan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com