Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Obat Herbal, Manfaat, Jenis, dan Efek Sampingnya

Kompas.com - 13/09/2022, 13:47 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Hal itu bisa dibuktikan melalui uji praklinik atau percobaan hewan dan mempunyai bahan baku yang telah terstandarisasi.

OHT dapat dikonsumsi dalam bentuk pil, tablet, minuman pereda haid, termasuk obat cair untuk masuk angin.

3. Fitofarmaka

Fitomarkana adalah obat bahan alami yang keamanan dan khasiatnya sudah dibuktikan secara ilmiah melalui uji praklinik (hewan percobaan) dan uji klinik (manusia) dan bahan baku serta produknya sudah distandarisasi.

Baca juga: 5 Obat Herbal untuk Turunkan Kadar Kolesterol Jahat

Manfaat obat herbal

Mengingat bahannya berasal dari sumber alami, ada berbagai manfaat yang bisa dirasakan ketika mengonsumsi obat herbal. Berikut di antaranya.

1. Minim efek samping

Obat herbal secara umum lebih "bersahabat" dengan tubuh. Ketika dikonsumsi pada dosis yang dianjurkan, obat ini lebih minim efek samping.

Dengan mengonsumsi obat herbal, orang-orang juga dapat mengurangi ketergantungan pada obat sintetis beserta efek sampingnya.

Namun, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter apabila ingin mengonsumsi obat herbal ketika resep obat kimia masih berjalan.

2. Kesehatan holistik

Obat herbal dapat menawarkan manfaat kesehatan secara holistik dan menjaga kesiembangan dalam tubuh.

Selain itu, mengonsumsi obat herbal dapat memberikan pengetahuan kepada konsumen untuk mencegah penyakit, mengelola kondisinya, dan menunjang penyembuhan.

Setelah terbiasa dengan obat herbal, tubuh dapat merasakan dampak positifnya dan mampu mendorong perubahan gaya hidup ke arah yang lebih baik.

3. Lebih terjangkau

Bolak-balik berkonsultasi ke dokter tentunya membuat pengeluaran membengkak, meski beberapa penyakit ter-cover oleh BPJS maupun asuransi.

Akan tetapi obat herbal dapat dijadikan alternatif sebagai pengobatan yang lebih terjangkau lantaran berasal dari bahan-bahan alami.

Baca juga: Seduhan Herbal untuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Efek samping obat herbal

Meski mendatangkan manfaat kesehatan untuk tubuh, jangan kira obat herbal merupakan solusi dari segala macam penyakit.

Pasalnya, di balik embel-embel "bahan alami", obat herbal memiliki efek samping yang sebaiknya diketahui sebelum dikonsumsi.

Hal itu bisa disebabkan oleh beberapa obat herbal yahg tidak melalui pengujian klinis sebelum diedarkan.

Halaman:



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com