Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Resep Nasi Goreng Enak dan Mudah Dibuat di Rumah

Kompas.com - 14/09/2022, 06:49 WIB
Anya Dellanita,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber cookpad

KOMPAS.com - Nasi goreng merupakan salah satu menu makanan favorit masyarakat Indonesia.

Betapa tidak, selain rasanya yang enak dan cocok dikonsumsi setiap saat, membuat nasi goreng pun cukup mudah meski variasi dan kreasi nasi goreng bisa beragam.

Ya, meski kini banyak resep nasi goreng yang menampilkan modifikasi dari menu makanan satu ini, pada dasarnya membuat nasi goreng hanya memerlukan nasi, beberapa bumbu, lalu menggorengnya sebentar saja.

Nah, bagi yang ingin mencoba berbagai variasi dan kreasi nasi goreng, Kompas.com telah merangkum tiga resep nasi goreng dari beberapa pengguna Cookpad, yaitu Dapur Irez, elloetmamanakenzio, dan Bumi Mita.

Simak resepnya.

Resep nasi goreng kampung

Bahan-bahan

  • 1 mangkuk nasi (2 porsi)
  • 7 siung bawang merah, iris
  • 7 buah cabe rawit merah atau sesuai selera, iris
  • 2 buah cabe merah keriting, iris
  • 1 butir telur
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu (opsional)

Cara membuat

  • Siapkan wajan, lalu tumis bawang merah hingga wangi
  • Masukkan telur, lalu orak -arik hingga matang
  • Masukkan irisan cabe rawit dan cabe merah, masak hingga wangi dan matang
  • Bubuhi garam dan kaldu, aduk
  • Setelah itu, masukkan nasi dan aduk hingga merata.
  • Matikan api, dan nasi goreng kampung pun siap disajikan bersama taburan bawang goreng dan timun

Ilustrasi nasi goreng original PIXABAY/TAKEDAHRS Ilustrasi nasi goreng original
Nasi goreng scramble egg

Bahan-bahan

  • 1 piring nasi
  • 1 buah sosis
  • 1 butir telur
  • 1/2 batang wortel
  • 1 siung bawang putih
  • 1 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/4 sdt garam dan kaldu bubuk
  • 2 sdm minyak untuk menumis

Bahan scramble egg

  • 2 butir telur
  • Sejumput kaldu bubuk
  • 1/4 sdt margarin
  • Sejumput oregano

Cara membuat nasi goeng

  • Siapkan bahan.
  • Cincang halus bawang putih.
  • Iris kotak wortel dan sosis
  • Kocok telur.
  • Panaskan minyak, lalu tumis bawang hingga harum.
  • Tuang kocokan telur, urak arik.
  • Masukkan wortel dan sosis, aduk rata.
  • Setelah itu, masukkan nasi.
  • Terakhir, tuang kecap manis dan bumbu lainnya. Aduk rata, dan cek rasa.

Membuat scramble egg

  • Kocok lepas telur.
  • Olesi teflon dengan margarin.
  • Tuang telur ke teflon. Lalu saat setengah matang, urak arik telur, dan taburi dengan oregano.
  • Sajikan nasi goreng dengan didampingi scramble egg.

Nasi goreng selimut telur

Bahan-bahan

  • 1 butir telur
  • 3 centong nasi putih
  • 3 sdm sambal kecap
  • 5 buah bakso, potong potong pipih
  • 2 sdm minyak goreng
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdm mentega
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sdm daun bawang

Pelengkap

  • 2 iris tomat
  • 2 iris timun

Cara membuat dadar telur tipis

  • Siapkan bahan dan panaskan teflon dengan sedikit minyak goreng.
  • Kocok telur, tuangkan ke teflon, ratakan ke seluruh permukaan agar melebar. goreng hingga matang, balik.
  • Sisihkan.

Cara membuat nasi goreng

  • Siapkan bahan, potong-potong bakso, lalu panaskan teflon dengan mentega dan minyak.
  • Gunakan api kecil, lalu tuangkan sambal, dan tumis bawang putih, tumis.
  • Setelah itu, tambahkan bakso yang sudah digoreng, aduk rata.
  • Masukkan nasi putih, gunakan api besar.
  • Tambahkan daun bawang dan garam, aduk rata, dan letakkan nasi goreng diatas dadar telur.
  • Terakhir, selimuti nasi goreng dengan telur dadar. Beri tambahan tomat dan timun. Nasi goreng selimut telur pun siap disajikan.

Mudah bukan membuat resep-resep nasi goreng di atas? Selamat mencoba!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber cookpad



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com