Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/09/2022, 12:00 WIB
Anya Dellanita,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Healthline

Sebuah penelitian yang dilakukan di University of Scranton menunjukkan, popcorn mengandung polifenol dalam jumlah yang sangat besar.

Artinya, konsumsi popcorn dapat membuat sirkulasi darah lebih baik, peningkatan kesehatan pencernaan dan pengurangan risiko banyak penyakit.

Bahkan dalam beberapa penelitian, disebutkan bahwa polifenol dapat mengurangi risiko kanker, termasuk kanker prostat dan payudara.

Kaya akan serat

Popcorn sebenarnya sangat tinggi serat.

Dalam beberapa penelitian disebutkan, serat dalam makanan dapat mengurangi risiko berbagai penyakit, seperti penyakit jantung, obesitas, dan diabetes tipe 2.
.
Selain itu, serat juga dapat membantu menurunkan berat badan dan meningkatkan kesehatan pencernaan.

100 gram popcorn mengandung 15 gram serat, yang akan sangat membantu memenuhi kebutuhan serat harian kita.

Baca juga: Popcorn Microwave Sebabkan Gangguan Paru-paru?

Konsumsi popcorn dapat menmbantu mengurangi berat badan

Karena popcorn memiliki tingkat serat tinggi dan rendah kalori, popcorn dapat dijadikan sebagai makanan yang ramah bagi mereka yang melakukan diet.

Namun perlu diingat, kita harus membatasi konsumsi popcorn dan tidak makan berlebihan. Sebab, konsumsi berlebihan hanya akan membuat lemak tubuh sulit berkurang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber Healthline


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com