Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - Diperbarui 28/01/2023, 15:39 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber Popsugar

KOMPAS.com - Mengecilkan perut buncit bukanlah hal yang mudah. Dalam prosesnya diperlukan kerja keras, kedisplinan hingga kesabaran yang ekstra.

Mungkin masih banyak yang berpikiran bahwa olahraga berjam-jam merupakan satu-satunya cara untuk menghilangkan kelebihan lemak di perut.

Padahal ada fakta menarik di balik cara mengecilkan perut buncit, yaitu masalah tersebut juga dapat diatasi tanpa olahraga.

Namun dalam penerapannya diperlukan konsistensi dalam mengubah pola makan serta gaya hidup sehari-hari. Lantas, seperti apa caranya?

Baca juga: Kenali Masalah Perut Buncit, Penyebab dan Cara Mengatasinya 

Cara sederhana mengecilkan perut buncit

Ilustrasi perut buncitPEXELS/ Towfiqu Barbhuiya Ilustrasi perut buncit

Mengatasi perut buncit bisa dilakukan tanpa olahraga sama sekali, asal kita dapat menerapkan gaya hidup sehat.

Pada dasarnya, tujuan dari cara ini adalah mengurangi lemak di dalam tubuh secara keseluruhan.

Melansir laman Popsugar, berikut cara mengecilkan perut buncit tanpa olahraga yang bisa dicoba.

1. Terapkan defisit kalori

Inti dari mengurangi jumlah lemak di dalam tubuh adalah defisit kalori. Kita dapat memaksimalkan prosesnya tanpa berolahraga dan hanya perlu menyesuaikan asupan makanan harian.

Caranya adalah dengan konsultasi ke ahli diet untuk mengukur berapa banyak kalori yang dibutuhkan tubuh.

Kemudian teliti dengan cermat setiap makanan yang dikonsumsi dengan menghitung jumlah kalorinya.

Usahakan dalam satu hari, asupan kalori tidak melebihi jumlah kalori yang dibutuhkan tubuh. Kemudian terapkan defisit kalori tersebut selama yang dianjurkan oleh ahli diet.

2. Konsumsi makanan penangkal lemak perut

Beberapa jenis makanan sehat dapat membantu menghilangkan lemak perut dengan cepat.

Misalnya saja telur yang kaya protein, ikan, tahu, biji-bijian dan sumber pangan nabati lainnya seperti kacang-kacangan, alpukat dan minyak zaitun.

Sejumah penelitian juga membuktikan bahwa konsumsi blueberry secara rutin dapat bermanfaat untuk mengurangi tumpukan lemak di perut.

Tentu saja makanan ini dikonsumsi dalam jumlah secukupnya, alias tidak berlebihan.

Baca juga: Harus Tahu, Begini Diet Sehat untuk Enyahkan Perut Buncit

3. Penuhi kebutuhan cairan tubuh

Jangan lupa untuk selalu membawa air putih ke manapun kita pergi. Sebab, air putih bermanfaat dalam membuang racun di dalam tubuh, mencegah kita ngemil berlebihan hingga membuat tubuh lebih cepat langsing.

Ilustrasi cara mengecilkan perut buncit pada wanitaPEXELS/Andres Ayrton Ilustrasi cara mengecilkan perut buncit pada wanita

4. Hindari makanan olahan

Segera hentikan kebiasaan konsumsi makanan olahan jika ingin mengecilkan perut buncit.

Makanan olahan tersebut mencakup gorengan, makanan kemasan hingga makanna yang diproses.

Sebaliknya, lebih baik memilih makanan utuh dalam keseharian seperti karbohidrat kompleks, aneka sayuran dan buah-buahan.

Cara ini tak hanya dapat menutrisi tubuh dengan cara yang sehat, tapi juga dapat membantu mengurangi lingkar perut secara signifikan.

5. Hindari minuman beralkohol dan minuman manis

Konsumsi gula dan alkohol berlebih merupakan penyebab kenaikan berat badan dan juga pemicu perut buncit.

Ahli gizi Whitney English, MS, RDN, CPT dari Whitney E. RD mengatakan bahwa sudah banyak penelitian yang membuktikan akan hal tersebut.

Sebagai gantinya, dia menyarankan untuk beralih ke minuman seperti air soda tanpa pemanis atau teh tanpa gula.

6. Intermittent fasting

Diet intermittent juga dapat membantu mengatasi perut buncit. Pasalnya, ketika seseorang tidak makan selama 16 jam, maka gula darah dan kadar insulin akan lebih rendah.

Sementara hal itu dapat meningkatkan metabolisme tubuh dengan membakar cadangan lemak yang tertumpuk di dalam tubuh sebagai energi.

Menurut Dr Daryl Gioffre, seorang ahli gizi bersertifikat asal AS, diet intermitten efektif dalam menghilangkan lemak perut lebih cepat daripada diet yang lain.

7. Hindari stres

Menurut para peneliti, stres bisa memicu produksi hormon kortisol yang berkontribusi dalam penumpukkan lemak perut.

Pasalnya, hormon tersebut dapat bertindak dalam memengaruhi distribusi lemak yang disimpan secara terpusat di bagian perut.

Maka dari itu, mencoba dan melatih berbagai metode untuk mengelola stres dapat membantu mengecilkan perut buncit.

Beberapa aktivitas yang dapat mengurangi stres adalah meditasi, menulis jurnal, melakukan hobi dan lain sebagainya.

Para peneliti pun mengakui, semakin kita rileks, maka semakin cepat pula lemak di perut bisa menghilang.

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Lemak Visceral di Bagian Tengah Tubuh

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com