Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Tanda Hamil yang Jarang Disadari, Suhu Tubuh Meningkat hingga Kram

Kompas.com - 01/10/2022, 11:18 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber Bounty

 

KOMPAS.com - Tidak semua ibu hamil merasakan tanda-tanda kehamilan yang sama, terlebih di fase trimester pertama.

Secara umum, tanda kehamilan dapat dengan mudah dikenali ketika wanita mengalami morning sickness atau mual saat pagi dan telat menstruasi.

Tapi di samping itu, ciri-ciri kehamilan sebenarnya cukup unik bagi semua orang. Bahkan beberapa tanda lainnya ada yang jarang disadari. Apa saja tanda-tandanya?

Baca juga: 5 jenis Kelainan Pada Kehamilan, Jangan Disepelekan 

Tanda-tanda hamil yang jarang disadari

Ilustrasi test pack untuk mendeteksi hcgfreepik Ilustrasi test pack untuk mendeteksi hcg

Melansir Bounty, berikut beberapa tanda-tanda hamil yang jarang disadari. Mulai dari suhu tubuh meningkat hingga mengalami kram ringan di area perut yang mirip menstruasi.

1. Suhu tubuh meningkat saat pagi

Selama dua minggu masa kehamilan, biasanya wanita akan mengalami kenaikan suhu tubuh.

Hal itu merupakan pertanda bahwa tubuh telah melalui masa ovulasi yang membuat suhu tubuh menjadi lebih hangat dari biasanya, terutama saat pagi.

2. Merasa pusing

Wanita hamil seringkali merasakan pusing dan sakit kepala secara tiba-tiba. Hal tersebut merupakan pertanda awal kehamilan.

Pasalnya, kondisi kehamilan pada wanita dapat memicu tekanan darah turun dan pembuluh darah melebar, sehingga hal tersebut yang memicu pusing.

3. Sembelit

Tanda-tanda hamil yang jarang disadari selanjutnya adalah sembelit. Hal itu merupakan gejala yang normal karena kehamilan bisa memperlambat sistem pencernaan.

Jika kondisi itu terjadi, lebih baik penuhi asupan sehari-hari dengan mengonsumsi makanan kaya serat untuk mengatasi sembelit.

Baca juga: 5 Tanda Kehamilan yang Sering Tak Disadari 

4. Diare

Hormon yang terbentuk di fase awal kehamilan dapat memicu sejumlah masalah pencernaan seperti diare.

Ketika itu sudah dialami, hindari mengonsumsi makanan pedas, tinggi lemak dan minuman bersoda.

Pastikan tubuh mendapatkan asupan cairan yang sesuai untuk mencegah munculnya masalah lain seperti dehidrasi.

5. Perubahan mood

Perubahan pada hormon kehamilan secara langsung juga memengaruhi suasana hati.

Halaman:
Sumber Bounty
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com