Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Model Rambut Pria dengan Kesan Klasik dan Timeless

Kompas.com - 07/10/2022, 18:42 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Tampilan rambutnya tidak terlalu panjang, tapi juga tidak terlalu pendek. Perawatan rambutnya relatif mudah,namun sedikit membutuhkan produk rambut untuk menatanya agar lebih rapi.

French crop menampilkan potongan rambut rapi di bagian samping dan belakang, sementara bagian atasnya agak memanjang untuk bisa ditata sesuai keinginan. 

4. Short dreads

Pemilik rambut keriting mungkin berniat ingin mencoba gaya rambut yang beda dari biasanya? Short dreads bisa menjadi pilihan.

Gaya rambut ini sering disebut gaya rambut gimbal yang tidak hanya cocok bagi pria dengan rambut keriting panjang, tetapi rambut pendek juga bisa digimbal.

Selain memberikan kesan klasik, short dreads juga sangat cocok diaplikasikan pada pria dengan bentuk wajah bulat, oval, persegi dan tipe bentuk wajah hati.

5. Mid-length top

Model rambut pria Mid length - Brad PittLuxe Model rambut pria Mid length - Brad Pitt

Gaya rambut ini menampilkan tatanan panjang rambut medium pada bagian samping, atas dan depan.

Cara menata rambutnya sengaja digerai bebas untuk menonjolkan tekstur rambut yang natural.

Mid length top paling cocok dicoba oleh pria yang tidak mau repot-repot merawat rambut. Sebab, tampilan rambut yang agak berantakan merupakan daya tariknya.

Panjang rambut sebahu pada bagian belakang dan samping juga dapat membingkau wajah dan melengkapi fitur wajah. Gaya rambut ini cocok diterapkan pada semua tipe wajah.

Baca juga: Gaya Rambut Pria ala Korea yang Lagi Hits di Tahun 2022

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com