Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami Tanpa Obat

Kompas.com - 14/10/2022, 12:01 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebagian orang yang berat badannya tidak kunjung akhirnya menjatuhkan pilihan untuk mengonsumsi obat pelangsing.

Pilihan tersebut mereka ambil supaya berat badan yang mereka damba-dambakan tercapai dalam waktu singkat.

Obat pelangsing seringkali juga mereka andalkan supaya terhindar dari risiko penyakit tertentu yang disebabkan oleh kelebihan berat badan.

Walau membantu memberikan hasil, bukan berarti obat pelangsing adalah satu-satunya cara supaya berat badan kembali ideal.

Pasalnya, tubuh tetap memerlukan asupan nutrisi selama proses menurunkan berat badan yang bisa diperoleh dari gaya hidup sehat.

Baca juga: Air Jeruk Nipis Bantu Turunkan Berat Badan, Benarkah?

Cara menurunkan berat badan secara alami

Iming-iming yang ditawarkan oleh obat pelangsing terkadang tidak sebanding dengan efek samping yang dirasakan, seperti mual dan sembelit.

Karena obat pelangsing tidak selalu bebas efek samping, berat badan sebaiknya diturunkan dengan cara-cara alami sebagai berikut.

1. Melacak aktivitas fisik

Orang yang ingin berat badannya turun sebaiknya mencatat segala sesuatu yang mereka makan dan minum setiap hari.

Mereka juga disarankan mencatat aktivitas olahraganya setiap hari untuk mengukur kemajuan selama proses menurunkan berat badan.

Dua cara yang sudah disebutkan dapat dilacak menggunakan beberapa aplikasi yang dapat diunduh di smartphone.

Ini bukan tanpa alasan karena melacak aktivitas fisik dan kemajuan penurunan berat badan efektif untuk mengelola berat badan.

Baca juga: Mengatur Pola Makan, Cara Andien Aisyah Menjaga Berat Badan Ideal

2. Mindfulness eating

Mindfulness eating membantu orang untuk menikmati makanan yang mereka makan dan mempertahankan berat badan yang sehat.

Praktik tersebut bisa dilakukan dengan:

  • Duduk di meja makan sembari memperhatikan dan menikmati makanan.
  • Hindari menonton televisi atau menggunakan smartphone dan laptop.
  • Makan secara perlahan sembari menikmati hidangan untuk membantu menurunkan berat badan karena otak menerima sinyal rasa kenyang sehingga mencegah makan berlebih.
  • Pilih makanan yang penuh nutrisi.

Baca juga: Berat Badan Bertambah Setelah Menikah, Mitos atau Fakta?

3. Mengasup protein

Protein bermanfaat untuk mengatur hormon nafsu makan sehingga membantu orang merasa kenyang.

Menurut studi, efek hormonal dari makan sarapan berprotein tinggi dapat bertahan selama beberapa jam.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com