Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minyak Zaitun Diklaim Bisa Atasi Jerawat, Cek Kebenarannya

Kompas.com - 03/11/2022, 13:15 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

Sumber Healthline

KOMPAS.com - Jerawat terjadi ketika minyak (sebum) menumpuk di kulit dan kadangkala sulit dihilangkan. 

Namun beberapa orang mengklaim bahwa menggunakan obat berbasis minyak pada kulit dapat menghilangkan jerawat.

Dengan kata lain, menggosokkan minyak pada kulit atau melakukan pembersihan dengan metode oil cleansing untuk melarutkan minyak yang telah menumpuk dan mengeras dengan kotoran di kulit.

Baca juga: Ketahui, Manfaat Double Cleansing dan Tahapannya

Minyak zaitun adalah salah satu minyak yang paling direkomendasikan oleh para pendukung metode oil cleansing.

Alasannya karena minyak alami ini mengandung vitamin dan antioksidan yang tinggi.

Lantas, apakah ada kebenaran klaim di balik metode oil cleansing? Haruskah kita menggosokkan minyak zaitun pada kulit?

Nah, untuk mengetahuinya lebih lanjut, simak penjelasan dan cara kerjanya, sebagaimana dilansir dari laman Healthline berikut ini.

Cara kerjanya minyak zaitun untuk jerawat

Penerapan oil cleansing membuat kulit mencapai keseimbangan yang lebih baik hidrasi yang terjada dan tidak terlalu kering.

Berbeda dengan sebagian anggapan jika oil cleansing malah akan menambah kadar minyak di kulit.

Selain itu, minyak zaitun juga tergolong cocok untuk semua jenis kulit karena kandungan vitamin dan antioksidannya yang tinggi.

Pilihan lainnya yakni minyak jojoba, grapeseed, almond, dan minyak jarak juga dianggap bermanfaat. Namun, minyak kelapa biasanya tidak direkomendasikan.

Baca juga: 11 Manfaat Minyak Zaitun, Cegah Penyakit Jantung, Stroke, hingga Kanker

Metode

Jika kita ingin mencoba membersihkan kulit dengan minyak zaitun, metodenya cukup sederhana:

  • Siapkan minyak zaitun atau campurkan minyak zaitun dan minyak lainnya sesuai dengan resep. Kita juga bisa membeli merek pembersih minyak yang sudah dicampur.
  • Tuangkan minyak ke telapak tangan dan kemudian oleskan ke seluruh wajah.
  • Pijat minyak atau campuran tersebut selama beberapa menit.
  • Biarkan minyak menempel di wajah selama satu menit lagi.
  • Celupkan waslap ke dalam air hangat yang cukup dingin untuk digunakan pada wajah tetapi cukup hangat untuk melarutkan minyak.
  • Pakai waslap ke wajah dan tahan di sana selama 15 detik.
  • Perlahan-lahan bersihkan minyak dari wajah. Ulangi sampai semua minyak terseka dari kulit.

Baca juga: Manfaat Minyak Zaitun untuk Kesehatan Rambut, Bagaimana Memilihnya?

Spot treatment dalam urutan skincare pagi digunakan secara khusus untuk mengatasi masalah kulit tertentu, seperti jerawat.PEXELS/ANNA NEKRASHEVICH Spot treatment dalam urutan skincare pagi digunakan secara khusus untuk mengatasi masalah kulit tertentu, seperti jerawat.
Kita bisa melakukan ini secara teratur, maksimal satu kali sehari, dan lihat hasilnya dalam 1-2 minggu.

Di samping itu, kita bisa menggunakan kandungan minyak untuk double cleansing pada make up, sebelum membersihkan wajah dengan produk berbahan dasar air biasa.

Pertimbangan sebelum menggunakan minyak zaitun

Minyak zaitun pada kulit umumnya aman namun tetap ada risiko kecil mengalami reaksi alergi.

Halaman:
Sumber Healthline
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com