Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Memutihkan Kulit Tangan Belang karena Kepanasan Saat Naik Motor

Kompas.com - 16/11/2022, 15:00 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kulit tangan yang belang karena terpapar sinar matahari saat mengendarai motor sering kali menimbulkan rasa tidak percaya diri.

Belang pada kulit tangan biasanya membekas pada area pergelangan yang menyebabkan punggung tangan lebih gelap daripada bagian lainnya.

Bisa juga, kulit yang belang karena paparan sinar matahari terbentuk di bagian lengan atas karena orang terlalu sering mengenakan kaus berlengan pendek.

Baca juga: Tips Merawat Kulit Belang Setelah Aktivitas di Bawah Sinar Matahari

Karena tangan yang belang mengganggu penampilan, tidak sedikit orang yang mencari cara untuk memutihkan kulitnya supaya tampil lebih pede.

Tapi, bagaimana caranya?

Cara memutihkan kulit tangan

Tak bisa dimungkiri bahwa kulit tangan yang belang memengaruhi rasa percaya diri ketika berpenampilan di hadapan orang lain.

Untungnya, kondisi ini bisa diatasi dengan beberapa cara berikut ini supaya kulit menjadi cerah dan tidak belang.

1. Pakai asam laktat

Menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung asam laktat dapat memutihkan kulit tangan -bahkan kaki- yang menjadi gelap.

Asam laktat adalah salah satu bahan yang direkomendasikan untuk membantu mengelupas sel kulit mati dengan mudah agar kulit tangan cerah.

Di samping itu, kita bisa menggunakan yogurt, susu, atau bahan lain yang mengandung asam laktat untuk mencerahkan kulit tangan.

Bahan-bahan tersebut bisa dioleskan pada kulit tangan yang gelap dan setelahnya dibersihkan menggunakan air dingin.

2. Lakukan eksfoliasi

Sebagian orang mencari cara supaya kulit tangannya kembali cerah dalam waktu singkat dengan cara yang mudah.

Namun, perlu diingat bahwa proses mencerahkan kulit memerlukan waktu dan cara-cara tertentu.

Salah satu tips supaya belang pada kulit tangan hilang adalah melakukan eksfolisasi -proses mengangkat sel kulit mati dari permukaan kulit.

Eksfolisasi sebaiknya dilakukan secara rutin untuk membantu menghilangkan kotoran dan debu yang menempel pada kulit.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com