Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/11/2022, 17:13 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menambah berat badan terkadang menjadi satu hal yang cukup sulit, apalagi jika kita kehilangan nafsu makan.

Nafsu makan adalah keinginan atau hasrat untuk menyantap makanan, baik karena perut merasa lapar atau alasan lainnya.

Jika nafsu makan berkurang, bukan tidak mungkin bahwa proses penambahan berat badan dapat terganggu.

Baca juga: 5 Cara Sehat Menambah Berat Badan Tanpa Menimbulkan Risiko Kesehatan

Cara menambah berat badan dengan meningkatkan nafsu makan 

Seseorang yang didiagnosis menderita diabetes, sering merasa lapar dan mengalami peningkatan nafsu makan.Shutterstock/Tyshchenko Photography Seseorang yang didiagnosis menderita diabetes, sering merasa lapar dan mengalami peningkatan nafsu makan.

Cara menambah berat badan yang efektif adalah dengan memperbanyak porsi makan dalam sehari.

Secara tidak langsung, cara ini merupakan bagian dari penambahan asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh.

Namun proses tersebut akan lebih sulit jika kita kehilangan nafsu makan. Lantas bagaimana cara mengatasinya?

Melansir Healthshots, kita dapat melakukan berbagai cara berikut untuk mengembalikan nafsu makan agar proses penambahan berat badan menjadi lebih mudah tanpa gangguan.

1. Kelola stres dan depresi

Terkadang banyak orang tidak menyadari bahwa gangguan kesehatan mental juga dapat memicu nafsu makan berkurang.

Misalnya saja saat kita sedang merasa stres. Kondisi tersebut bisa menyebabkan tubuh melepaskan hormon epinefrin, yang dapat mengurangi rasa lapar untuk sementara.

Selain stres, depresi juga memiliki efek yang sama. Seringkali kondisi itu bisa menyebabkan seseorang kehilangan selera, yang pada akhirnya dapat menyebabkan hilangnya nafsu makan.

Jika sedang merencanakan untuk menambah berat badan. Ada baiknya kita pelajari dulu cara mengelola stres dan depresi agar dua hal tersebut tidak memengaruhi nafsu makan kita.

Misalnya kita dapat melakukan latihan yoga, meditasi atau melakukan olahraga yang kita sukai untuk mengelola tingkat stres di dalam tubuh.

2. Lepaskan diri dari ketergantungan obat-obatan

Selain stres dan depresi, efek samping dari obat-obatan jangka panjang juga dapat memengaruhi nafsu makan seseorang.

Jika ingin menjalani program penambahan berat badan, tak ada salahnya jika kita melepaskan dulu obat-obatan tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com