KOMPAS.com - Dalam rangka menyambut tahun 2023, Jordan Brand sudah menyiapkan sederet desain Air Jordan 5 bagi penggemar sneaker.
Sebut saja AJ 5 "Mars for Her" berpotongan tinggi dalam balutan warna merah-hitam-putih, atau AJ 5 "UNC" yang baru kemarin diungkap ke publik.
Air Jordan 5 "Mars for Her" --sesuai namanya, adalah sepatu eksklusif untuk wanita. Dilaporkan sepatu ini akan datang pada 14 Januari 2023.
Baca juga: 10 Sepatu Air Jordan 1 Retro Terbaik
Lalu, Air Jordan 5 UNC dalam nuansa biru langit terinspirasi dari warna jaket University of North Carolina, almamater legenda NBA Michael Jordan.
Kabarnya, sepatu Jordan tersebut diluncurkan mulai 4 Maret mendatang.
Belum usai, label naungan Nike itu mengenalkan satu lagi desain AJ 5 dalam corak "Aqua".
Pertama kali diungkap di bulan Oktober, sepatu Jordan ini mengambil referensi dari Air Jordan player edition (PE) yang pernah dibuat untuk point guard Chris Paul selama masih membela tim New Orleans Hornets (kini New Orleans Pelicans).
Baca juga: Air Jordan 1 Mid Terbaru Hormati Pencapaian Michael Jordan pada 1988
Kini, Paul bermain untuk tim Phoenix Suns.
Desain sepatu juga hampir sama dengan Air Jordan 5 Hornets yang dikeluarkan pada 2015 silam.
Bedanya, jika AJ 5 Hornets "disiram" warna biru ala seragam tim NBA Charlotte Hornets, sepatu Jordan teranyar didominasi warna hitam.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.