Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/12/2022, 15:59 WIB
Dinno Baskoro,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

Kedua bahan ini jika dipadukan bisa mempercantik keindahan rambut karena dapat membuatnya tampak lebih berkilau.

Gabungkan satu butir kuning telur dengan satu sendok makan madu lalu aplikasikan sebelum keramas, untuk mencegah aroma amis bertahan di rambut.

Gunakan masker rambut ini selama satu jam sebelum mencuci rambut dengan sampo.

Baca juga: 3 Kebiasaan yang Bisa Bikin Rambut Bercabang, Hindari dari Sekarang 

3. Minyak kelapa

Minyak kelapa adalah salah satu jenis minyak yang baik untuk kesehatan dan kecantikan rambut.

Untuk membuatnya kita dapat memanaskan minyak kelapa sekitar 15 menit sampai suhunya menghangat.

Kemudian oleskan ke bagian rambut dari pangkal sampai ujungnya, lalu balutkan kepala dengan handuk selama 30 menit.

Setelahnya kita dapat mencuci rambut atau keramas dengan sampo seperti biasa.

4. Masker cuka apel

Kandungan asam asetat pada cuka apel dapat membantu membersihkan kotoran, menambah kilau rambut hingga menutrisi rambut agar tidak mudah rapuh.

Dalam memperbaiki masalah rambut bercabang, penggunaan cuka apel tidak dijadikan sebagai campuran masker, melainkan dicampur dengan air sebagai air bilas setelah keramas.

Cara membuatnya adalah dengan menggunakan 240 ml air matang, lalu tambahkan dua sendok makan cuka apel.

Kemudian siram ke bilasan rambut terakhir setelah keramas.

Biarkan selama beberapa saat, lalu rambut bisa dibilas sekali lagi dengan air bersih.

Baca juga: 8 Cara Ampuh Atasi Rambut Bercabang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com