Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek Fakta, Benarkah Bawang Putih Bisa Menurunkan Kolesterol?

Kompas.com - 27/12/2022, 21:00 WIB
Gading Perkasa,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bawang putih dikenal karena aromanya yang khas.

Tak hanya digunakan sebagai bahan masakan, bawang putih diketahui mengandung allicin yakni senyawa kimia yang terbukti mampu membunuh bakteri dan jamur serta meredakan gangguan pencernaan tertentu.

Bumbu dapur ini juga diyakini bermanfaat menurunkan kadar kolesterol.

Namun apakah hal ini bisa dibuktikan secara medis?

Baca juga: Madu Bisa Turunkan Kadar Gula Darah dan Kolesterol Jahat, Ini Studinya

Benarkah bawang putih menurunkan kolesterol?

Beberapa studi menunjukkan, tidak ada pengaruh antara konsumsi bawang putih dengan penurunan kolesterol.

Sebagian studi lain menemukan asupan bawang putih dapat menurunkan kadar kolesterol.

Namun, ada perbedaan pendapat mengenai jenis bawang putih apa yang paling efektif.

Umbi bawang putih mentah mengandung substansi alliin. Alliin berubah menjadi senyawa berbasis belerang yang disebut allicin saat terkena udara.

Allicin memberi bau khas pada bawang putih.

jadwal jam makan yang bisa menurunkan gula darah, tekanan darah, dan kolesterol jadwal jam makan yang bisa menurunkan gula darah, tekanan darah, dan kolesterol

Baca juga: Bawang Putih hingga Bayam, Makanan Super untuk Cegah Kanker Paru

Studi mengaitkan allicin dengan banyak manfaat kesehatan, termasuk:

  • Penurunan kolesterol LDL
  • Memperbaiki kekebalan tubuh
  • Menurunkan tekanan darah

Metode penyiapan makanan dapat memengaruhi jumlah allicin yang ada.

Jenis bawang putih yang berbeda akan mengurangi kolesterol pada tingkat yang berbeda pula.

Jenis bawang putih yang menurunkan kolesterol

Jenis bawang putih yang umum meliputi:

  • Ekstrak bawang putih hitam: bawang putih dengan warna cokelat tua atau hitam yang dihasilkan dari siung bawang putih yang disimpan dalam temperatur rendah dan kelembapan tinggi selama beberapa minggu.
  • Ekstrak bawang putih kyolic: jenis ekstrak bawang putih tua atau aged garlic extract (AGE). Bawang putih Kyolic adalah ekstrak tidak berbau yang disimpan hingga 20 bulan tanpa dipanaskan.
  • Bawang putih mentah: bentuk asli bawang putih sebelum diolah.
  • Bubuk bawang putih: rempah yang terbuat dari bawang putih mentah yang dikeringkan.
  • Minyak bawang putih: bumbu yang dibuat dengan mengukus bawang putih yang dihancurkan.
  • Tablet bawang putih: tablet yang mengandung bubuk atau minyak bawang putih dan biasanya tidak berbau.

Bukti ilmiah tentang jenis bawang putih yang paling efektif mengurangi kolesterol bervariasi.

Baca juga: 5 Fakta Bawang Putih sebagai Obat Sakit Gigi, Aman untuk Ibu Hamil

Studi menyimpulkan, ekstrak bawang putih tua (AGE) dapat memberikan manfaat paling konsisten dalam mengurangi kadar kolesterol total dibandingkan jenis lainnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com